settia
Showing posts with label Koramil 10/SR. Show all posts
Showing posts with label Koramil 10/SR. Show all posts

Sinergitas TNI Polri, Babinsa Kodim 0204/DS dan Bhabinkamtibmas Polsek Firdaus Amankan Pelaku Curankor dari Amukan Massa

Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Peltu Sutikno berhasil mengamankan pelaku pencurian sepeda motor (curanmor) di Dusun VI, Desa Simpang Empat, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin (10/11/2025).

Pelaku Beni Sirait (32) warga Dusun 1, Desa Jambur Pulau, Kecamatan Perbaungan, Kabupaten Serdang Bedagai. Sementara seorang lagi atas nama Kudil berhasil melarikan diri.

Pencurian dilakukan tersangka saat korban, Suparmi (42) warga Dusun VI Desa Simpang Empat, Kecamatan Sei Rampah, pulang kerja sebagai buruh di kilang ubi.

Sampai di rumah, korban langsung masuk ke rumah tanpa mencabut kunci sepedamotornya Honda Beat BK 3289 XBJ. 

Tak lama kemudian korban kembali keluar untuk mencabut kunci kontak, namun sepeda motornya sudah raib.

Korban langsung melaporkan peristiwa itu ke tetangganya Serda Haerul Sageri yang merupakan Bati Tuud Koramil 10/SR. 

Serda Haerul Saferi pun menghubungi warga lainnya untuk mengejar pelaku. Hanya dalam hitungan menit, pelaku ditangkap di dekat Kilang Ubi Cunlai tak jauh dari lokasi kejadian.

Tersangka bingung hendak melarikan diri, karena tak memahami arah jalan keluar kampung.

Tak ingin jadi bulan-bulanan massa, Kadus Edi Nasution menghubungi Babinsa Peltu Sutikno dan Bhabinkamtibmas Polsek Firdaus Aipda Budi Ray.

Begitu tiba di lokasi kejadian, pelaku langsung diamankan dari amukan warga dan langsung diserahkan ke Polsek Firdaus dan diterima Kanit Reskrim Iptu Anggiat Sidabutar SH, untuk penyelidikan lebih lanjut.

Bersama tersangka turut diserahkan barang bukti sepeda motor dan dua unit HP. 

Respon Tanggap Bencana, Danramil Sei Rampah Utus Babinsa Cek Kondisi 257 KK Terdampak Banjir di Sergai

 

Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/Deli Serdang, turun mengecek kondisi banjir di sejumlah desa di dua kecamatan di Kabupaten Serdang Bedagai. (Foto: Kodim 0204/DS)

 Kediaman 257 Kepala Keluarga (KK) di Kecamatan Sei Rampah dan Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, terendam air banjir dengan ketinggian 30-35 cm sejak kemarin hingga Jumat (24/10/2025). 

Kondisi tersebut langsung direspon Kapten Inf Sucipto, Danramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/Deli Serdang. Sejumlah Babinsa diutusnya ke titik banjir. Fokus mereka, selain melakukan langkah tanggap bencana, juga membantu percepatan proses evakuasi terhadap warga bila kondisi banjir bertambah buruk. 
 



Hingga Jumat sore, laporan Babinsa yang diterima Kapten Sucipto memastikan belum ada warga yang mengungsi. Aktivitas warga yang memilih bertahan, juga masih berlangsung seperti biasa. Begitu juga korban jiwa. Dilaporkan nihil. Namun demikian, Kapten Sucipto tetap menyiagakan para Babinsa di lokasi, mengingat kawasan terendam banjir merupakan wilayah dataran rendah.

"Memang ketinggian debit banjir sudah mulai turun, meski di beberapa titik masih bertahan. Karenanya, kita tetap siagakan personel untuk antisipasi serta perbantuan kepada tim lapangan dari BPDB dan perangkat pemerintahan," terang Kapten Sucipto.
 



Banjir yang terjadi di Desa Sei Rejo (90 KK), Desa Sei Rampah (67 KK), dan Desa Pematang Ganjang (60 KK) pada Kecamatan Sei Rampah, serta Desa Pon (40 KK) di Kecamatan Sei Bamban, dipicu oleh buruknya saluran drainase, sehingga tak mampu menampung debit hujan yang turun dengan intensitas tinggi. 

"Kehadiran Babinsa di lokasi banjir juga kita arahkan untuk mengedukasi warga agar lebih memperhatikan lingkungan sekitarnya, sehingga kejadian seperti ini tidak terulang di masa mendatang," pungkas Kapten Sucipto.


Danramil Sei Rampah Tinjau 87 KK Terdampak Banjir di Tiga Desa, Koordinasikan Tanggap Bencana dengan BPBD dan Pemdes

 

Danramil 0204-10/Sei Rampah, Kapten Arm MS. Damanik turun meninjau kondisi banjir yang terjadi di tiga desa Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. (Foto: Kodim 0204/DS)

 Danramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/Deli Serdang, Kapten Arm MS. Damanik, turun langsung meninjau lokasi banjir yang melanda tiga desa di Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara, Jumat (17/10/2025).

Peninjauan dilakukan guna melihat langsung kondisi warga dan infrastruktur terdampak banjir yang dipicu oleh hujan deras serta jebolnya tanggul sungai akibat tingginya debit air kiriman dari hulu.
 


Dari pendataan awal di lokasi peninjauan, Danramil didampingi Babinsa mencatat sebanyak 87 kepala keluarga (KK) terkena dampak langsung banjir. Yakni 10 KK di Desa Firdaus dengan ketinggian air antara 3-6 cm, 37 KK di Desa Cempedak Lobang 37 KK dengan ketinggian air 4-15 cm, serta 40 KK di Desa Sei Rampah dengan ketinggian air 3-10 cm. 

“Kami bersama Babinsa hadir untuk memastikan warga terdampak mendapat perhatian dan bantuan. Saat ini kami fokus pada evakuasi ringan, distribusi logistik, dan upaya penanggulangan lanjutan,” ujar Kapten Arm MS. Damanik. 
 


Hasil monitoring lapangan hingga siang ini, belum ada warga yang mengungsi. Sebagian warga masih melakukan aktivitas rutinnya, dan sebagian lain memilih berdiam di dalam rumah. Di sisi lain, kondisi debit air banjir terpantau mulai menyurut. Begitupun, Danramil bersama pemerintah desa, tim dari Badan Penanggulangan Bencana Daerah (BPBD) Serdang Bedagai, dan Polsek Sei Rampah terus berkoordinasi melakukan langkah tanggap bencana.

"Kita terus memantau kondisi di lapangan, sekaligus memberikan imbauan kesiapsiagaan banjir susulan kepada warga yang tinggal di wilayah dataran rendah," ungkap Kapten Damanik. 


Wujud Kepedulian Terhadap Desa Binaan, Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Laksanakan Gotong Royong

 Dalam rangka pelaksanaan kegiatan serbuan teritorial harian Sabtu Bersih, personel Koramil 10/SR Kodim 0204/DS bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong.

Kegiatan dilaksanakan di Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Kegiatan dilakukan dengan mencabut rumput dan membersihkan sampah di kiri dan kanan badan jalan serta membersihkan saluran air.

Danramil 10/SR Kapten Arm MS Damanik mengatakan, kegiatan gotong royong ini sebagai wujud tanggungjawab terhadap warga binaan.

Melalui kegiatan ini, Danramil berharap dapat menciptakan desa yang bersih, indah dan rapi. 

Danramil berharap warga dapat terus menjaga kebersihan lingkungan masing-masing. Jangan membuang sampah sembarangan, terutama ke dalam saluran air seperti parit, irigasi dan sungai

Danramil juga berharap para Babinsa untuk terus mendorong warga agar tetap melaksanakan kegiatan gotong royong agar desa tetal bersih, rapi dan indah.

Serbuan Teritorial, Kodim 0204/DS Bagikan Sembako Sambut HUT ke-80 TNI

 

Serbuan TeritorialKodim 0204/DS Bagikan Sembako Sambut HUT ke-80 TNI. (Foto: Kodim 0204/DS)

 Dalam rangka menyambut HUT ke-80 TNI Tahun 2025, Kodim 0204/Deli Serdang menggelar Serbuan Teritorial berupa kegiatan Bakti Teritorial Prima dengan membagikan sembako kepada masyarakat kurang mampu, Jumat (19/9/2025).

Kegiatan ini dilaksanakan serentak oleh Koramil 0204-09/Teluk Mengkudu dengan dipimpin langsung Danramil Kapten Czi P. Pardosi. Kemudian Koramil 0204-10/Sei Rampah yang dipimpin Kapten Arm MS. Damanik, dan Koramil 0204-11/Tanjung Beringin yang dimotori oleh Mayor Inf Hairul Hadi, S.H., M.H.

Adapun sembako yang disalurkan terdiri dari beras, telur, minyak makan, gula pasir, dan mie instan dengan jumlah yang disesuaikan untuk membantu meringankan beban masyarakat.
 

Dandim 0204/DS, Letkol Arh Agung Pujiantoro, S.H., dari tempat terpisah menyampaikan bahwa kegiatan ini merupakan bagian dari Serbuan Teritorial TNI dalam menyambut HUT ke-80 TNI Tahun 2025. "Kegiatan ini sebagai bentuk kepedulian terhadap kesejahteraan rakyat serta mempererat kemanunggalan TNI dengan masyarakat," ucap Dandim. 

Warga masyarakat dari sejumlah kecamatan tempat digelarnya Bakti Teritorial Prima ini, seperti di Teluk MengkuduSei Rampah dan Tanjung Beringin, merasa bersyukur dan gembira. Mereka juga berterima kasih, karena TNI terus menjadi menjadi pelindung di tengah kesulitan ekonomi yang mereka hadapi. 


Pelaksanaan Apel Bangsit di Perkantoran Sergai oleh Personil Kodim DS

Personil Kodim 0204/DS telah melaksanakan Apel dalam rangka monitor siaga Perkembangan Situasi (Bangsit) yang berlangsung di Kantor Pemkab dan DPRD Kabupaten Serdang Bedagai, dikawasan Jalan Negara, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah No : 58, Kabupaten Serdang Badagai, 

Pelaksanaan Apel Monitor Siaga Bangsit yang dilaksanakan secara terpisah masing dipimpin Komandan Tim Bangsit di Kantor DPRD Serdang Bedagai oleh Serma Budi Santoso dengan 9 Personil TNI-AD dari Kodim 0204/DS

Sedangkan Apel Monitor Siaga Bangsit juga telah dilaksanakan di Kantor Pemkab Serdang Bedagai dengan Komandan Tim Serka SP Harefa dengan 9 Personil TNI-AD dari Kodim 0204/DS.

Dimana para personil ini melaksanakan pengamanan dilokasi Kantor pemerintahan, untuk menjaga keamanan disekitar Kantor sehingga pelayanan kepada masyarakat tetap lancar. 

Prajurit Kodim 0204/DS Bekali Nasionalisme kepada Ratusan Siswa SMA di Sei Rampah

 

Peltu Sutikno dari Koramil 0204-10 Sei Rampah memberikan pembekalan Wawasan Kebangsaan kepada siswa SMA di Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. (Foto: Kodim 0204/DS)

 Dalam rangka menanamkan semangat cinta tanah air sejak dini, Prajurit Kodim 0204/Deli Serdang dari Koramil 0204‑10/Sei Rampah, Peltu Sutikno memberikan pembekalan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) kepada ratusan siswa SMA di Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 
Kegiatan ini sebagai bagian dari pembinaan teritorial (Binter) dalam program Senin Kebangsaan yang rutin digelar untuk memperkuat karakter generasi muda melalui pendidikan ideologi Pancasila, nilai persatuan, serta sikap gotong royong.

Dalam arahannya, Pelda Sutikno menekankan pentingnya menjaga persatuan di tengah keberagaman serta mewaspadai pengaruh negatif globalisasi, seperti gaya hidup konsumtif, individualisme, dan lunturnya kepedulian sosial.
 

“Anak-anak harus tumbuh dengan semangat kebangsaan, saling menghormati, serta menjunjung tinggi nilai Pancasila dalam kehidupan sehari-hari,” ujarnya.

Kegiatan ini disambut antusias oleh pihak sekolah dan para siswa. Guru-guru berharap pembekalan seperti ini terus dilakukan secara berkelanjutan guna membentuk karakter siswa yang disiplin, cinta tanah air, dan siap menjadi generasi penerus bangsa.

Dengan semangat kebersamaan dan kepedulian terhadap masa depan anak bangsa, kegiatan ini menjadi langkah nyata TNI dalam membina dan memperkuat ideologi bangsa sejak usia dini.


Meski Hari Libur, Kodim 0204/DS Tetap Kerahkan Personel Gelar Siaga Bangsit di Serdang Bedagai

Meski hari libur, Minggu (7/9/2025) Kodim 0204/DS tetap menyiagakan prajuritnya untuk melaksanakan apel Siaga Perkembangan dan Situasi (Bangsit) di Serdang Bedagai 

Sebanyak 20 personel disiagakan di dua tempat masing-masing Kantor DPRD dan Kantor Bupati di Jalan Negara, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai.

Masing-masing 10 personel dipimpin Serka Widodo siaga di Kantor DPRD dan 10 persobel lainnya siaga di Kantor Bupati dipimpin Serka B Gultom.

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Arh Agung Pujiantoro SH mengatakan, kegiatan Bangsit ini merupakan kewajiban yang harus dilaksanakan sebagai upaya untuk memonitor perkembangan dan situasi yang terjadi di tengah masyarakat.

"Melalui kegiatan ini kita ingin memastikan agar situasi benar-benar kondusif, sehingga masyarakat dapat melaksanakan aktivitas dengan aman dan lancar," ujarnya. 

Babinsa Sei Rampah Pelopori Warga Simpang Empat Jaga Kelestarian Lingkungan

 

Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Peltu Sutikno memelopori warga Simpang Empat ikut menjaga kelestarian lingkungan sekitarnya.
(Foto: Kodim 0204/DS)


Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/DS, Peltu Sutikno, melaksanakan kegiatan Kamis Tagana (Tanggap Bencana) di Desa Simpang Empat, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Kegiatan difokuskan kepada pembersihan saluran parit yang tersumbat oleh endapan lumpur dan rumput liar di kiri-kanan badan jalan desa, sehingga tidak menyebabkan banjir genangan saat hujan.

Peltu Sutikno mengatakan bahwa keterlibatan langsung TNI di tengah masyarakat bukan hanya untuk menciptakan keamanan, tetapi juga sebagai bentuk kepedulian terhadap lingkungan sekitar.
 

“Kami ingin mengajak warga agar lebih peduli terhadap kebersihan lingkungan. Gotong royong seperti ini sangat penting untuk mencegah banjir dan menjaga kesehatan bersama,” ujarnya di sela-sela kegiatan.

Aksi tersebut mendapat sambutan hangat dari masyarakat setempat, termasuk kepala desa. Mereka mengapresiasi kehadiran Babinsa yang tidak hanya memberi arahan, tetapi juga turun langsung ke lapangan bersama mereka.


Patroli Motoris Kodim 0204/DS Sweeping Daerah Rawan di Sei Rampah

  

Patroli Motoris Team VI Kodim 0204/Deli Serdang melakukan doa bersama sebelum memulai sweeping ke daerah rawan di Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. (Foto: Kodim 0204/DS)

 Patroli Motoris Team VI Kodim 0204/Deli Serdang menggelar sweeping ke daerah rawan begal, geng motor dan kejahatan jalanan lainnya di Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. Patroli dimulai dari Selasa malam (2/9/2025) pukul 21.30 Wib hingga berakhir Rabu dini hari (3/9/2025) pukul 02.00 Wib.  

Danramil 0204-10/Sei Rampah, Kapten Arm MS. Damanik memimpin patroli yang menurunkan 20 personel gabungan dari Kodim 0204/DS, Polsek Sei Rampah, dan Satpol PP Sergai. 
 


Patroli dimulai setelah apel persiapan dan pengecekan di Makoramil Sei Rampah dengan rute SPBU Firdaus, Masjid Agung dan Alun-Alun Sergai, Simpang Bedagai, Desa Pon, Simpang Pos Polisi Sei Bamban, SPBU Suka Damai hingga ke perbatasan Kecamatan Tebing Syahbandar. 

"Patroli ini untuk memastikan keamanan dan ketertiban wilayah serta untuk menjaga keselamatan dan kenyamanan warga yang masih beraktivitas di malam hari," terang Kapten Damanik. 
 



Rangkaian patroli berlangsung aman, dan lancar. Sejumlah warung disinggahi guna mengimbau pengunjungnya untuk tidak pulang sampai larut malam, termasuk cafe hingga tempat hiburan malam. 


Tingkatkan Cinta Tanah Air ke Generasi Muda, Babinsa Kodim 0204/DS Laksanakan Wasbang ke SDN Desa Pergulaan

Untuk meningkatkan cinta tanah air kepada generasi muda, Babinsa KORAMIL 10/SR Kodim 0204/DS Serda Budiman Laoli melakukan kegiatan Senin Wasbang.

Kegiatan dilaksanakan di SD Negeri Desa Pergulaan, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Dalam kegiatan tersebut, Serda Budiman Laoli memberikan arahan kepada para siswa tentang Pancasila sebagai dasar Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI).

Menurutnya, nilai-nilai yang terkandung dalam butir-butir Pancasila harus dijadikan dasar dalam berprilaku sehari-hari.

"Sebagai pelajar kalian jangan membeda-bedakan teman berdasarkan suku, agama, ras dan antar golongan, karena kita semua terikat kuat dalam bingkai Negara Kesatuan Republik Indonesia (NKRI)," ujarnya.

Selain itu, Serda Budiman Laoli juga mengimbau para siswa agar tekun dalam menuntut ilmu, menghormati guru dan orangtua.

Di sela-sela kegiatan, Serda Budiman Laoli mengatakan, kegiatan Wasbang terhadap para pelajar penting dilakukan karena nilai-nilai Pancasila sudah tergerus dalam diri generasi muda.

"Untuk itu kita memperioritaskan melakukan wasbang sejak usia dini, terutama pelajar agar mereka memahami dan menjadikan nilai-nilai luhur Pancasila dalam kehidupan sehari-hari," ujarnya. 

Dukung Stabilitas Harga Pangan, Kodim Gelar GPM di Sei Rampah

Dalam rangka mendukung program stabilitas harga pangan Koramil 10/SR Kodim 0204/DS melaksanakan kegiatan Gerakan Pangan Murah (GPM).

Kegiatan dilaksanakan di Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Beras yang didistribusikan sebanyak 5.000 kg (5 ton) dan terjual 3.000 kg (3 ton) dengan harga jauh di bawah pasaran.

Masing-masing keluarga hanya boleh membeli dua karung ukuran 5 kg/karung beras SPHP (Stabilisasi Pasokan dan Harga Pangan).

Komandan Koramil 10/SR Kapten Arm MS Damanik mengatakan, kegiatan GPM ini merupakan dukungan terhadap stabilitas harga pangan yang sedang digalakkan pemerintahan Prabowo Subianto.

"Melalui kegiatan ini diharapkan dapat menstabilkan harga dan pasokan pangan serta membantu warga," ujar Danramil.

Rabu Bersinar, Babinsa Kodim 0204/DS Imbau Warga Jauhi Narkoba

 Dalam rangka pelaksanaan kegiatan serbuan teritorial Rabu Bersinar, Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Serda Heri S Limbong mengimbau warga untuk menjauhi narkoba.

Imbauan itu dilakukan Serda Heri S Limbong saat melakukan kunjungan silaturahmi ke Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Kepada warga, Serda Heri S Limbong mengimbau untuk mengantisipasi masuknya jaringan narkoba ke Desa Cempedak Lobang. Jika menemukan indikasi penggunaan maupun peredaran segera laporkan ke pihak berwenang agar bisa diambil tindakan sesuai dengan ketentuan hukum yang berlaku di negara ini.

Selain itu, kepada warga Serda Heri S Limbong juga mengimbau untuk menjaga pergaulan putra-putrinya agar tidak terjerumus menjadi pengguna maupun pengedar barang haram itu.

"Mari kita jaga lingkungan kita masing-masing agar tidak dimasuki jaringan pengedar narkoba. Peringatan ini penting agar keluarga kita bisa selamat dari narkoba," ujarnya.

Menurutnya, narkoba sangat berbahaya karena tidak hanya merusak fisik tapi juga mental penggunanya. "Narkoba dapat merusak jaringan syaraf, sehingga penggunanya tidak mampu lagi berfikir normal dan cenderung melakukan tindakan kriminal," ujarnya.

Oleh karena itu, Serda Heri S Limbong memaparkan bahwa ciri-ciri lingkungan yang sudah terpapara narkoba salah satunya adalah tingginya tingkat kriminalitas, terutama pencurian. Soalnya, pecandu narkoba akan melakukan cara apapun untuk mendapatkan uang untuk pembeli narkoba. 

"Tak peduli apakah mencuri atau merampok, yang penting dapat  uang untuk membeli narkoba. Inilah pentingnya kita gotong royong dan saling mengingatkan satu sama lain untuk mencegah peredaran narkoba di desa ini," ujarnya. 

Dandim 0204/DS Kunjungan Silaturahmi ke Forkopimda Serdang Bedagai

Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Arh Agung Pujiantoro bersama Bupati Serdang Bedagai, H. Darma Wijaya. (Foto: Kodim 0204/DS)

MedanEkspress | Sei Rampah - Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Arh Agung Pujiantoro, S.H., melakukan kunjungan silaturahmi ke Forum Komunikasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Serdang Bedagai di Kecamatan Sei Rampah, Jumat (8/8/2025).

Kegiatan diawali Dandim dengan mengunjungi Koramil 0204-10/Sei Rampah di Desa Firdaus untuk melakukan Coffee Morning dan silaturahmi dengan unsur Forkopimca (Forum Komunikasi Pimpinan Kecamatan), dilanjutkan memberi pengarahan kepada prajurit dan Persit. Di sini, Dandim dengan didampingi Danramil 0294-10/SR, Kapten Arm M.S. Damanik juga melakukan video conference (vidcon) terkait progres dan pelaksanaan program ketahanan pangan di seluruh satuan Koramil jajaran Kodim 0204/Deli Serdang. 
 






Selanjutnya, Dandim mengunjungi Kantor Kejaksaan Negeri (Kejari) Sergai dan disambut Kajari, ibu Rufina Ginting. Selain perkenalan sebagai pejabat baru, kunjungan Dandim ini juga untuk mempererat sinergi dan koordinasi antara TNI dan Kejaksaan dalam mendukung penegakan hukum, menjaga keamanan, serta kelancaran program pemerintah di wilayah. Pertemuan yang berlangsung hangat dan harmonis ini diakhiri foto bersama dan penyerahan cenderamata.

Dari Kejari Sergai, Dandim melanjutkan kegiatan kunjungan ke Polres Sergai. Setelah disambut hormat jajar pasukan jaga kesatrian dan sambutan selamat datang dari Kapolres Sergai, AKBP Jhon Harry Rakuta Sitepu, Dandim kemudian melakukan pertemuan dan ramah tamah dengan seluruh PJU Polres Sergai. 
 


Kunjungan Dandim ini untuk lebih mempererat sinergi dan soliditas TNI–Polri dalam menjaga keamanan dan ketertiban wilayah, memperkuat koordinasi lintas sektor, serta memastikan kerja sama yang harmonis dalam mendukung program pemerintah dan pelayanan kepada masyarakat. Pertemuan ini juga menjadi momen membangun komunikasi yang baik agar kolaborasi dalam operasi lapangan, penanggulangan gangguan kamtibmas, maupun kegiatan sosial dapat berjalan optimal.
 




Kegiatan Dandim diakhiri dengan mengunjungi Kantor Bupati Sergai yang disambut secara hangat oleh Bupati, H. Darma Wijaya, S.E., didampingi Wakil Bupati, H. Adlin Umar Yusri Tambunan, S.T., M.Si., serta para pimpinan OPD Pemkab Sergai. 

Kunjungan silaturahmi ini untuk mempererat sinergi antara TNI dan pemerintah daerah untuk memperkuat koordinasi dalam menjaga stabilitas keamanan wilayah, serta mendukung kelancaran program pembangunan dan pelayanan kepada masyarakat. Pertemuan ini juga menjadi wadah untuk menyamakan persepsi dan langkah dalam menghadapi berbagai tantangan di daerah secara bersama-sama.
 


Seluruh rangkaian kegiatan kunjungan silaturahmi Dandim ini berlangsung aman, tertib dan lancar. Sejumlah pejabat Kodim 0204/DS ikut mendampingi, di antaranya Pabung Sergai, Mayor Inf Ponidi, Pasi Intel Kodim 0204/DS, Lettu Kav Murfi Khairuddin, Pasiter kodim 0204/DS, Kapten Inf Muzakir, serta Daunit Kodim 0204/DS, Lettu Inf Hendra. Selain itu, hadir pula Camat Sei Rampah, Ibu Fitriani, Camat Sei Bamban, Doni Simarmata Manager PT. Lonsum Rambung Sialang, bapak Sagala, serta Kapolsek Firdaus, AKP Andi Sujendral.