Babinsa Koramil 09/TM Kopda Taufik Azhari mengikuti pelaksanaan survei dan Penyusunan Rancangan Kegiatan PRM (Percepatan Rehabilitasi Mangrove) dan BRGM (Badan Restorasi Gambut dan Mangrove) tahap III Provinsi Sumut di Desa Bogak Besar, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (23/7/2024).
Hadir dalam kegiatan tersebut Dosen USU, Ridahati, S.Hut, Lettu Lek. Abdi Jhon Sinaga, Belman Siagian, S.Sos, Sekdes Bogak Besar Safrani, Kopda Taufik Azhari dan Ketua Pelestarian Mangrove Desa Bogak Besar, Boston Simangunsong.
Kegiatan diawali dengan kedatangan Tim 5 PRM dan BGRM Pemprov sumut di Kantor Desa Bogak Besar, kemudian tim menuju lokasi tepatnya di lahan pantai Bogak Besar untuk melaksanakan pemetaan dan pengecekan tanaman mangrove yang masih hidup dan pengecekan PH tanah serta kadar air.
Setelah tiba di lokasi yang ditetapkan, tim melaksanakan pemetaan titik koordinat dan drone mapping serta penentuan PH tanah, kadar garam dan penghitungan bibit mangrove yang akan ditanam.
Kegiatan pemetaan, penentuan PH tanah, kadar garam serta penghitungan bibit selesai sekira pukul 11.00 WIB.
Babinsa Koptu Taufik Azhari mengatakan, mangrove dapat menaham ombak dan angin, penahan abrasi dan melestarikan ekologi sekitar pantai.
"Keberadaan mangrove sangat bermanfaat tidak saja bagi warga pesisir, tapi juga lingungan sekitar. Untuk itu, keberadaannya harus tetap dipertahankan. Melalui kegiatan ini kita berharap kawasan hutan mangrove yang sudah rusak diperbaiki kembali," ujarnya.