Danramil 04/Sbb Kodim 0204/DS Hadiri Pembukaan Kejuaraan Bola Voli Camat Biru-biru Cup

 Komandan Koramil 04/SBB Kodim 0204/DS Kapten Arh AW Sembiring menghadiri pembukaan turnamen bola voli Camat Biru-Biru Cup Tahun 2023.

Acara pembukaan berlangsung di Desa Biru-biru, Kecamatan Biru-biru, Kabupaten Deliserdang, Sabtu (29/7/2023).

Camat Biru-biru Edy Syahputra Siregar dalam sambutannya mengharapkan para peserta memanfaatkan kegiatan ini untuk meraih prestasi terbaik.

Camat juga berharap turnamen ini dapat melahirkan bibit atlet bola voli berprestasi hingga ke tingkat nasional.

"Tanamkan sikap semangat dalam setiap pertandingan, jaga sportivitas dan tampilkan kemampuan terbaik kalian. Sehingga nantinya dari turnamen ini dapat melahirkan atlet bola voli yang dapat membawa harum nama Kecamatan Biru-biru hingga ke tingkat nasional," harapnya.

Acara pembukaan diwarnai dengan atraksi marching band dari SMK Yapim Sibiru-biru, pencak silat dan pertandingan eksibisi antara tim Muspika lawan kades se Kecamatan Biru-biru. 

Hadir dalam acara itu Camat Biru-Biru. Edi Sahputra Siregar, Danramil. 04/Sbb : Kpt. Arh. A.W. Sembiring, Kapolsek Biru-Biru, Akp. Cahyadi, para Kades. Se Wil. Kec. Biru-Biru, para unsur pejabat ASN Kec. Biru-Biru,  tokoh masyarakat, personil Koramil. 04/Sbb, personil Polsek Biru-Biru, dan masyarakat. 

Dini Hari, Babinsa Kodim 0204/DS Berjibaku Padamkan Kebakaran 2 Bangunan di Pantai Cermin


 Dini hari Minggu (30/7/2023) sekitar pukul 03.00 Wib, Babinsa Koramil 0204-08/Pantai Cermin yang dipimpin Serka Iswadi ikut berjibaku memadamkan kobaran api yang membakar dua bangunan di Dusun II, Desa Pantai Cermin Kanan, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai. 

Dua bangunan yang terbakar habis itu masing-masing rumah toko (ruko) milik bapak Ginting dengan ibu Lina Sembiring, serta rumah permanen yang dihuni keluarga bapak Tundun. 
 

Serka Iswadi menduga, kebakaran dua bangunan ini akibat korsleting listrik dari rumah bapak Ginting dan ibu Lina Sembiring.

"Sebelum kebakaran, terjadi pemadaman listrik sekitar pukul 23.00 Wib disertai hujan dan petir. Sekitar pukul 03.00 Wib, bapak Ginting terbangun dan hendak menghidupkan genset. Diduga karena terkena air, colokan listrik ke genset mengalami korsleting, sehingga memercikan api yang kemudian menyebabkan kebakaran," urai Serka Iswadi. 
 

Kobaran api semakin membesar karena menyambar bahan-bahan yang mudah terbakar. Tidak hanya ruko bapak Ginting, rumah bapak Tundun di sebelah juga hangus hingga menjadi puing. 

"Bersama warga sekitar, pemadaman dilakukan dengan alat seadanya, sambil menunggu mobil Damkar tiba," ungkap Serka Iswadi. 

"Tidak ada korban jiwa dalam peristiwa ini. Namun kerugian ditaksir mencapai Rp800 juta lebih," tambahnya. 


Babinsa DS Berikan Bantuan Sembako, Ngatimin Sampaikan Terimakasih

 Personil Babinsa Sersan Satu Hendri Gunawan melaksanakan kegiatan Bhakti Sosial dengan memberikan bantuan sembako kepada Ngatimin (63) seorang Lansia warga Desa Gelam Sei Serimah, Kecamatan Bandar Khalipah, Serdang Bedagai,

Kedatangan Sertu Hendri Gunawan disambut gembira, dimana Ngatimin mengucapkan terimakasih kepada Gunawan yang telah memberikan sembako kepada dirinya bersama keluarga. 

“Terimakasih Pak Hendri Gunawan yang telah mengantarkan bantuan sembako bagi keluarga saya,” ucapnya. 

Ngatimin pun mendoakan agar Babinsa Hendri selalu diberikan keberkahan, kesehatan dan sukses menjalankan tugas. 

Senada dengan itu, Hendri menyebutkan bahwa bantuan tersebut sebagai bentuk kepedulian terhadap warga kurang mampu. 

Dimana kegiatan ini merupakan kegiatan rutin Sabtu ‘Simpatik’ kepada warga dilingkungan Koramil Bandar Khalipah. 

Dandim 0204/DS Bersama Forkopimda Gelar Peringatan Ke-39 HAN Tahun 2023 Kabupaten Serdang Bedagai


 Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi, bersama Forkopimda menggelar acara peringatan ke-39 Hari Anak Nasional (HAN) Tahun 2023 Kabupaten Serdang Bedagai dengan tema "Anak Terlindungi, Indonesia Maju", Jumat (28/7/2023).

Acara yang dirangkai dengan pelantikan Forum Anak Serdang Bedagai sekaligus penyampaian Suara Anak Indonesia ini
dilangsungkan di Aula Sultan Serdang, Kompleks Kantor Bupati Serdang Bedagai, Jln Negara No. 300 Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. 

Bupati Serdang Bedagai, H Darma Wijaya, SE, dalam sambutannya mengajak seluruh pihak untuk melindungi dan memenuhi Hak-Hak Anak. 
 

"Begitu juga dengan para OPD terkait di Kabupaten Serdang Bedagai ini. Saya mengajak untuk aktif bekerja guna melindungi dan memenuhi hak-hak anak yang merupakan generasi penerus masa depan bangsa kita," ucap Bupati. 

Bupati berharap, momentum ini bisa diwujudkan sebagai bentuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa. 
 

"Semoga kita semua bisa lebih termotivasi untuk memberikan pendidikan dan pengasuhan anak, menurunkan kekerasan terhadap anak, menurunkan pekerja anak, mencegah perkawinan anak, serta memenuhi hak anak, dan perlindungan terhadap anak," ungkapnya. 

Dalam acara ini, juga dilakukan penyerahan penghargaan kepada pihak yang berkontribusi besar dalam pemenuhan hak-hak anak oleh Kapolres Serdang Bedagai, AKBP Oxy Yudha Pratesta, SIK, serta hiburan berupa stand up dan pantun. 
 

Hadir di acara, antara lain Wabup Sergai, H Adlin Umar Yusri Tambunan, ST, MSP, mewakili Kapolda Sumut, Kombes Pol Sumaryono, Kabid Pemenuhan Hak Anak dan Kualitas Keluarga, Dra. Syafiadar Turismiani, MAP, Ketua Persit KCK Cabang XXXIII Kodim 0204/DS, Ny Tika Yoga Febrianto, dan tamu undangan lainnya. 


Koramil Bangun Purba dan Warga Sialang Gotong Royong

Babinsa Koramil Bangun Purba dan Warga Desa Tualang bersihkan sampah 

Personel TNI Koramil 19 Bangun Purba jajaran Kodim 0204 DS menggelar kegiatan gotong royong membersihkan sampah di lingkungan Desa Sialang Kecamatan Bangun Purba Kabupaten Deliserdang. 

Anggota Koramil 19/Bangun Purba , Babinsa Serma Alunto dan Serda Bambang H. bersama perangkat Desa Sialang melaksanakan giat Serbuan teritorial "Jumat Bersih" yaitu melaksanakan pembersihan sampah serta pemilihan jenis sampah organik dan 
non organik.

" Giat tersebut bertujuan agar desa Sialang bersih dari segala bentuk sampah, baik sampah organik maupun non organik," ucap Serma Alunto.

Kegiatan berlangsung lancar dan aman. Kordinasi antara masyarakat Desa Sialang dengan Koramil Bangun Purba terjalin akrab dalam berbagai kegiatan sosial salahsatunya adalah gerakan gotong royong.

Babinsa Koramil 0204-08/PC Distribusikan Bantuan Pangan ke Warga Kurang Mampu


 Babinsa Koramil 0204-08/Pantai Cermin, Koptu Yudha Prima ikut membantu pendistribusian bantuan pangan kepada warga kurang mampu di Desa Lubuk Saban, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai, 
Selain ikut membantu, kehadiran Koptu Yudha Prima dalam kegiatan ini juga untuk pelaksanaan tugas pembinaan teritorial dalam program Sabtu Simpati Koramil 0204-08/PC kepada warga di desa binaan. 

"Bantuan berupa beras ini merupakan wujud hadirnya pemerintah dalam mengatasi kesulitan rakyat, terutama untuk memenuhi kebutuhan dasarnya," ucap Koptu Yudha Prima. 

Kegiatan yang dilakukan di Kantor Desa Lubuk Saban ini juga melibatkan para perangkat pemerintahan desa, serta pihak terkait lainnya. 

Bantu Warga Tak Mampu, Babinsa Kodim 0204/DS Bagi Sembako di Tanjung Beringin

Bentuk kepedulian para Babinsa di jajaran Kodim 0204/DS, tak pernah kendur. Melalui kegiatan serbuan teritorial harian Sabtu Simpati, para Babinsa rela menyisihkan sebagian rezekinya untuk membantu warga kurang mampu, dalam bentuk pemberian sembako.

Seperti yang dilakukan Koptu Hermanto. Babinsa Koramil 11/TB Kodim 0204/DS itu berbagi sembako kepada warga kurang mampu di Desa Pematang Cermai, Kecamatan Tanjung Beringin, Kabupaten Deliserdang,

Salah seorang penerima bantuan, Nek Khadijah warga Dusun 3 mengaku, sangat berterima kasih atas bantuan yang dibeirkan oleh Koptu Hermanto. Menurutnya, pemberian dari prajurit TNI ini sangat berarti baginya.

Wanita lansia itu mengaku, tak menyangka bakal mendapat perhatian dari prajurit TNI. "Ini luar biasa. Prajurit TNI memberikan bantuan untuk kami para lansia yang hidupnya cukup prihatin. Mudah-mudahan bapak selalu mendapat lindungan dari Tuhan YME dalam menjalankan tugas sehari-hari dan selalu dalam keadaan sehat dalam menjalankan tugas sehari-hari," ujar Nek Khadijah.

Koptu Hermanto mengatakan, bantuan pemberian sembako ini merupakan wujud kepedulian TNI kepada warga binaan, sesuai dengan perintah harian Kasad. Program ini untuk semakin merekatkan Kemanunggalan TNI dengan Rakyat. 

Jalin Keakraban dengan Warga, Babinsa Kodim 0204/DS Gelar Jumat Bersih di Galang


Untuk menjalin silaturahmi dan keakraban bersama warga, sejumlah Babinsa Koramil 0204-18/Galang yang dipimpin Serma D Saragih melakukan kegiatan gotong royong di Desa Kotangan, Kecamatan Galang, Kabupaten Deliserdang,

Kegiatan dalam rangka serbuan teritorial Jumat Bersih ini juga dimaksudkan sebagai wadah meningkatkan kepedulian  warga dalam menjaga lingkungan yang aman dan asri.

Serma D Saragih menjelaskan, dalam gotong royong ini, sasaran yang dipilih adalah membersihkan kiri-kanan badan jalan desa termasuk saluran drainase yang ada.

"Sambil mencari keringat agar badan semakin sehat dan bugar, kegiatan gotong royong seperti ini juga diharapkan menjadi motivasi bagi warga lainnya agar lebih peduli dengan kondisi lingkungan di sekitarnya," jelas Serma D Saragih. 

Tak kalah pentingnya, lanjut Serma D Saragih, dengan melakukan pembersihan seperti ini, maka warga akan terhindar dari bahaya gigitan nyamuk demam berdarah, atau binatang berbisa lainnya. 

Kegiatan berlangsung dalam suasana gembira sambil diselingi gelak tawa, sehingga terlihat jelas adanya kekompakan dan kedekatan warga masyarakat dengan Babinsa. 


Edukasi Warga untuk Sadar Kebersihan, Babinsa Kodim 0204/DS Pimpin Gotong Royong di Lau Bicik

 Tingkat kesadaran masyarakat terhadap kebersihan lingkungan masih sangat rendah. Tidak sedikit masyarakat yang membuang sampah sembarangan, bahkan menjadi saluran air seperti sungai dari parit sebagai tempat pembuangan sampah.

Untuk mengatasi hal itu, Babinsa Koramil 02/TKL Kodim 0204/DS Praka Ngamanken mengedukasi warga melalui kegiatan gotong royong yang dilaksanakan di jalan utama menuju Desa Kwala Lau Bicik, Kecamatan Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Kegiatan yang digelar dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Jumat Bersih itu dimaksudkan untuk menanamkan kesadaran kepada masyarakat tentang pentingnya kebersihan bagi lingkungan, terutama masyarakat.

Melalui gotong royong itu, Praka Ngamanken memimpin warga untuk melakukan pembersihan sampah dan rumput liar di kiri dan kanan badan jalan. Selain itu, parit yang tersumbat oleh sampah dan sedimen juga tidak lepas dari perhatian.

Dalam sekejap wajah jalan desa menjadi bersih dan sedap dipandang. Selain itu, warga juga tidak lagi khawatir air akan meluap ke badan jalan, jika hujan deras turun, karena parit juga sudah bersih dari sampah dan sedimen serta rumput liar.

Kesempatan itu dimanfaatkan oleh Praka Ngamanken untuk mengedukasi warga tentang pentingnya menjaga kebersihan. Dia berharap agar warga tetap melaksanakan kegiatan gotong royong secara kontinu untuk menjaga kebersihan.

"Desa yang bersih, tidak hanya indah dan enak dipandang, tapi juga mampu menghindarkan warga dari penyakit. Untuk itu, mari terus kita jaga kegiatan gotong royong ini, tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke dalam parit," ujarnya.

Dandim 0204/DS Hadiri Peringatan HAN ke-39 Kabupaten Serdang Bedagai

 Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, M.Si menghadiri peringatan Hari Anak Nasional (HAN) ke-39 Kabupaten Serdang Bedagai. Upacara dilaksanakan di Kompleks Kantor Bupati Serdang Bedagai di Jalan Negara No. 300 Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Kamis (28/7/2023).

Kegiatan dengan thema 'Anak terlindungi, Indonesia Maju', dihadiri Bupati Sergai H Darma Wijaya beserta ibu, Wabup H Adlin Umar Yusri Tambunan, Kapolda Sumut diwakili Kombes Pol Sumaryono, Dandim 0204/DS, Kapolres Sergai AKBP Oxy Yudha Pratesta, Dinas Pemberdayaan Perempuan, Anak dan Keluarga Berencana (PPAKB) Kabid Pemenuhan Hak Anak dan Kualitas Keluarga diwakili Dra. Syafiadar Turismiani, MAP, unsur Forkopimda Sergai, para Kepala OPD Sergai.

Dalam sambutannya Bupati mengajak seluruh pihak untuk melindungi dan memenuhi hak-hak anak, mengajak para OPD terkait untuk bekerja aktif. 

"Kualitas anak dan generasi muda sangat menjadi perhatian. Bagaimana tumbuh kembang anak akan menentukan tingkat kemajuan bangsa. Setiap anak perlu mendapat kesempatan yang seluas-luasnya untuk tumbuh dan berkembang secara optimal, baik fisik, mental maupun sosial," ujarnya.

Bupati meminta kepada semua pihak, harus bergerak menyatukan kekuatan untuk melindungi anak-anak dari hal-hal yang tidak baik agar Indonesia maju karena memiliki generasi yang unggul.

"Bahwa Hari Anak Nasional (HAN) tahun ini merupakan peringatan ke-39 dengan tema "Anak terlindungi, Indonesia maju" yang bertujuan sebagai bentuk penghormatan, perlindungan, dan pemenuhan hak anak sebagai generasi penerus bangsa. Dengan tema ini diharapkan dapat memotivasi kita semua dalam pendidikan/pengasuhan anak,  menurunkan kekerasan terhadap anak; menurunkan pekerja anak, mencegah perkawinan anak,  memenuhi hak anak, dan perlindungan terhadap anak," ujarnya. 

"Untuk itu saya mengajak semua pihak untuk membangkitkan semangat baru dalam membangun bangsa melalui upaya pemenuhan dan perlindungan anak, demi mewujudkan Indonesia layak anak pada tahun 2030," ujarnya.

Acara dirangkai dengan pelantikan Forum Anak Serdang Bedagai sekaligus penyampaian suara anak Indonesia, bernyanyi, stand up dan pantun. 

Babinsa Kodim 0204/DS Pelopori Warga Kotarih Jaga Lingkungan dari Banjir


 Babinsa Koramil 0204-17/Kotarih, Sertu Hartono mempelopori warga masyarakat di Desa Kotarih, Kecamatan Kotarih, Kabupaten Serdang Bedagai, melakukan gotong royong pembersihan saluran drainase di lingkungan sekitar, 

"Kegiatan ini sebagai wujud kebersamaan antara Babinsa bersama warga dalam menjaga lingkungan, khususnya dari banjir akibat tersumbatnya saluran drainase," jelas Sertu Hartono. 

Melalui kegiatan seperti ini, Sertu Hartono berharap terbangun kepedulian warga terhadap lingkungan sekitarnya, sehingga responsif untuk melakukan pencegahan terjadinya bencana. 

"Kalau bukan warga yang menjaga lingkungan sekitarnya, siapa lagi? Makanya sebagai Babinsa, saya selalu mendorong warga untuk proaktif dengan kondisi lingkungannya agar memberikan kenyamanan dan keamanan dari bahaya," jelas Sertu Hartono. 

Dalam kegiatan Kamis Tagana ini, Sertu Hartono juga mengingatkan kepada warga untuk selalu menjaga persatuan dan kesatuan, khususnya menjelang tahun politik 2024 mendatang. 

"Perbedaan pandangan dan pilihan politik itu biasa. Yang tidak biasa justeru perbedaan itu dijadikan alasan untuk bermusuhan dengan tetangga satu kampung. Ini yang harus disikapi secara bijaksana oleh semua warga," pungkasnya. 

Hadiri Rapat FKDM Kecamatan se Kabupaten Deliserdang TA 2023, Ini Pesan Dandim 0204/DS

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto SH, MS.i menghadiri rapat Forum Kewaspadaan Dini Masyarakat (FKDM) Kabupaten dan Kecamatan se Kabupaten Deliserdang Tahun Anggaran 2023. Rapat berlangsung di Balairung Pemkab Deliserdang di Jalan Mawar No. 05 Desa Tanjung Garbus 1, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang,

Dalam arahan dan bimbingan dengan materi 'Penanganan Konflik Sosial', Dandim 0204/DS mengatakan, ada 14 tugas TNI, tapi bidang kerja Kodim 0204/DS terkait forum ini hanya dua tugas utama. Masing-masing membantu tugas pemerintah di daerah dan membantu Polri dalam Kamtibmas yang diatur dalam Undang-Undang. 

Salah satunya adalah penangangan konflik sosial. Dalam hal ini, Kodim membantu pemerintah daerah dan Polri agar kondisi di wilayah tetap kondusif.

"Kegiatan Kodim, ya selama kebijakannya Pak Dudung kemudian kebijakannya presiden juga kita membantu pemerintah dalam ketahanan pangan, stunting, Rumah Tidak Layak Huni, kampung Pancasila, TNI Manunggal Membangun Desa, TNI Manunggal Air, Babinsa masuk dapur. Ini kegiatan yang memang kebijakan dari Presiden dan dikembangkan lagi oleh bapak Kasad," ujarnya.

Dandim berharap, jangan jauhkan TNI dengan masyarakat karena TNI bisa bersinergi agar bisa meminimalisir gangguan yang mengancam masyarakat.

Pendekatan yang berpusat pada manusia untuk mengenali berbagai ancaman terhadap keamanan manusia dan masyarakat dari segi ekonomi dan budaya.

"Untuk kewaspadaan dini, yang menjadi pedoman kita adalah stabilitas geografi, demografi dan Ipoleksusbudhankam. Kita dibentuk karena sudah banyak warga apatis yang tidak peduli dengan sekelilingnya," lanjut Dandim.

[cut]

Sedangkan isu strategis yang menjadi perhatian TNI adalah keberagaman dan toleransi, isu terorisme, persetaraan Gender, Solidaritas Internasional, Inovasi Digital.

"Kemudian peranan kita di tengah masyarakat, pembangunan di daerah 3 T, perlindungan anak, penanganan stunting dan pelestarian kebudayaan," ujarnya.

Sedangkan penanganan konflik sosial (PKS) sesuai dengan UU RI No. 7 Tahun 2012, lanjut Dandim, TNI menekankan kepada diskusi dengan orang yang terlibat konflik dengan kepala dingun, mencari solusi yang tepat antara kedua belah pihak yang bertikai dan menggunakan kalimat-kalimat yang tidak menyinggung.

Sementara itu Ketua Pelaksana FKDM, Drs. Nelson Pakpakan dalam laporannya mengatakan, kegiatan ini terlaksana sesuai dengan Perbub No. 167 tahun 2003 tentang Kewaspadaan Dini Deli Serang dan Perbub 205 tahun 2003 Tentang Forum Kewaspadaan Dini. Terciptanya sinergitas terhadap masyarakat dan terciptanya situasi kondusif. "Kegiatan ini diikuti oleh 7 orang pengurus Kabupaten dan 110 orang pengurus kecamatan," ujarnya. 

Camat Lubuk Pakam, Drs Syahdin Setia Budi Pane dalam sambutannya sangat mengapresiasi kegiatan FKDM tahun ini, karena menghadirkan Dandim 0204/DS.

"Ini luar biasa agenda Kesbangpol menghadirkan Bapak Dandim untuk menyampaikan beberapa bimbingan. Setidaknya ini adalah salah satu peningkatan untuk penguatan FKDM di lapangan. Ini adalah salah satu penguatan kita di lapangan artinya di kecamatan masing-masing. Saya enggak mau dengar lagi ada FKDM yang tidak sinergi dengan camatnya. Saya menyambut baik kegiatan ini yang luar biasa, tetap semangat yang utama daripada fkdm ini bisa tetap eksis, fkdm harus berprasangka baik supaya bisa tetap dijaga eksistensinya di lapangan karena kita menjadi mata, telinga, mulut. Saya harap FKDM bisa menetralisir itu karena terus terang saja FKDM ini di biaya APBD," pungkas Camat. 

Sedangkan Ketua FKDM Deli Serdang Soelarno, SH dalam sambutannya menekankan bahwa FKDM merupakan mata telinga pemerintah sekaligus mulutnya. Selama ini terus terang, kami untuk Deli Serdang sudah diakui. Pernyataan ini bukan dari kami, tapi diakui oleh rekan-rekan khususnya dari TNI dari Intel Kodim 0204 dan Kodim 0201, kami sudah tersambung dan terkoordinasi di setiap saat," ujarnya.

[cut]

Dalam tahun-tahun politik ini, ujar Soelarno, SH, sesuai dengan tugas fungsi FKDM terkait dengan isu-isu geng motor dan begal serta kenakalan remaja yang sudah sangat meresahkan, FKDM nantinya akan menggabungkan dan meminta arahan dari seluruh pengurus dan mencari solusi bagaimana cara mengantisipasinya.

Tahun politik ini, ujar Soelarno, juga tidak lepas dari pada FKDM untuk mengikuti tahapan-tahapan yang sedang berlangsung.

Puncaknya, Kakan Kesbangpol Deliserdang, Drs. Zainal Abidin Hutagalang memberikan sambutan sekaligus membuka kegaitan. Dalam arahannya, Zainal Abidin mengatakan, berdasarkan peraturan menteri dalam negeri Republik Indonesia Nomor 46 tahun 2019 tentang perubahan atas peraturan Menteri Dalam Negeri Republik Indonesia nomor 2 tahun 2018 tentang kewaspadaan diri di daerah dalam upaya menjaga persatuan kesatuan dan kesatuan negara kesatuan Republik Indonesia serta mewujudkan situasi keamanan ketentraman dan ketertiban masyarakat, perlu dilakukan upaya kewaspadaan ini berbagai kondisi kepekaan antisipasi dalam menghadapi potensi yang mungkin saja timbul atau terjadi yang dapat mengganggu tata kehidupan di tengah-tengah masyarakat.

"Ini yang melatar belakangi mengapa FKDM sangat diperlukan dan kedudukannya sangat strategis di dalam mengantisipasi kondisi terkadang sulit diprediksi. Saya ingin kembali mengingatkan tugas dan tanggung jawab yang sama-sama kita emban yaitu gimana kehadiran FKDM di tengah-tengah masyarakat harus menjadi mata telinga dan mulut pemerintah kemudian memberikan informasi dan masukkan kepada pemerintah sebagai bahan untuk mengambil kebijakan selanjutnya meminimalisir terjadinya konflik sosial dengan memberikan informasi awal dengan cepat dan akurat serta tepat," ujarnya.

FKDM harus terus mencari, mengumpulkan, mengkoordinasikan dan mengkomunikasikan data serta informasi atau bahan keterangan sehubungan dengan perkembangan dan situasi yang berkembang di tengah masyarakat. Semua yang saya sampaikan ini harus dapat dicerna, makanya dalam pelaksanaan tugas kebijakan yang saya ambil adalah bahwa seorang personil atau anggota FKDM tingkat kabupaten maupun Kecamatan harus memiliki tiga tas. 

Tas pertama adalah loyalitas dalam segala apapun, kemudian tas yang kedua adalah integritas juga semangat kesatuan kita kepada apapun yang berkaitan dengan dukungan tugas-tugas kita. Kemudian tas yang ketiga adalah kapasitas kemampuan kita ya dalam melaksanakan tugas di FKDM.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kaban Kesbangpol Deli Serdang Drs. Zainal Abidin Hutagalung, Dandim 0204/DS Letkol. Czi. Yoga Febrianto, Ketua FKDM Deli Serdang Soelarno, SH, Camat Lubuk Pakam Drs. Syahdin Setia Budi Pane, Danramil 06/LP Kapten. Inf. Poniman, Korwil FKDM Se-Deli Serdang dan Ketua FKDM Se-Deli Serdang Beserta Anggota.

Kamis Tagana, Babinsa Kodim 0204/DS Cek Kesiapsiagaan Mobil Damkar di Batangkuis

Untuk mengetahui kesiapan penggunaan mobil pemadam kebakaran (Damkar) Babinsa Koramil 05/BK Kodim 0204/DS Sertu S Simatupang melakukan pengecekan,. Pengecekan dilakukan sebagai wujud kepedulian kepada warga binaan.

Menurut Sertu S Simatupang, pihaknya ingin agar peristiwa kebakaran yang terjadi di wilayah Kecamatan Batangkuis bisa segera di atasi dan tidak sampai membesar. Untuk itu diperlukan kesiapsiagaan mobil pemadam kebakaran. 

"Untuk itulah pengecekan dilakukan secara berkala. Dan selaku prajurit TNI AD terdepan di wilayah teritorial, saya sebagai prajurit Babinsa selalu ikut melakukan pendampingan kala pengecekan dilakukan," ujarnya.  

Selain pengecekan mobil damkar secara berkala, Sertu S Simatupang juga kerap melakukan komunikasi sosial (komsos) ke warga agar selalu melakukan upaya-upaya pencegahan kebakaran. Di antaranya mengimbau warga untuk memeriksa kabel listrik di rumah masing-masing untuk mencegak korsleting sebagai penyebab utama terjadi kebakaran.

"Intinya kita tidak ingin musibah kebakaran terjadi di wilayah Kecamatan Batangkuis, sebagai wilayah teritorial Koramil 05/BK. Untuk itu, kita selalu melakukan berbagai upaya sebagai langkah pencegah kebakaran. Baik pengecekan kesiapan mobil damkar, maupun imbauan ke warga," ujarnya. 

Hadiri Penyerahan BLT Ke-73 KK di Desa Pujimuyo, Babinsa DS Manfaatkan Untuk Keluarga

 Babinsa Koramil Sunggal, Kodim DS, Sersan Kepala Heri Yanto menghadiri pelaksanaan penyerahan Bantuan Langsung Tunai (BLT) kepada 73 KK untuk periode April, Mei dan Juni Tahun 2023.

Penyerahan BLT langsung diserahkan oleh Kepala Desa dan Sekretaris Desa Pujimuyo, Armadayah Sinaga dan Hakim, Bendahara Desa Pujimuyo, Defi Merlina, Para Kadus 1 – 8 dan 73 KK yang menerima BLT. 

Dalam sambutannya, Serka Heri Yanto Rabu (26/07/23), meminta agar warga yang menerima BLT bisa memanfaatkannya untuk kebutuhan rumah tangga. 

“Ini sebagai wujud nyata pemerintah dalam membantu masyarakat. Maka untuk itu manfaatkan sebaik-baiknya,”ucap Heri Yanto. 

Sementara itu adapun penerima bantuan kepada 73 KK diantaranya, 

Kepada Pelajar SMU, Babinsa DS Ingatkan Dua Hal Dampak Narkoba

 Dalam memberantas dan mencegah peredaran Narkoba, Babinsa Koramil-11/TB, Kodim DS, Serma Edi Eriadi memberikan pengarahan tentang bahaya dan sanksi hukum bagi para pemilik dan pengedar.

Dihadapan para pelajar SMU di Tanjung Beringin, Serma Edi juga memaparkan dua hal bahaya narkoba dapat merusak akal dan fikiran dan sanksi penjara. 

“Selain dampak merusak kesehatan juga ada sanksi pidana atau hukuman penjara kepada para pelakunya,” ujarnya. 

Untuk itulah, Imbau lagi jangan pernah terbujuk apalagi mencoba nya karena dampak yang kurang bagus bagi kesehatan dan ada sanksi hukuman penjara. 

Sosialisasi Bahaya Narkoba, Babinsa Koramil Kutalimbaru Datangi Pelajar

Babinsa Koramil Kutalimbaru Sosialisasi Bahaya Narkoba pada Pelajar SMPN 1 Kutalimbaru 

Serbuan Teritorial Koramil 02 Kutalimbaru jajaran Kodim 0204 DS dalam rangka mensosialisasikan desa bersih narkoba ( bersinar) di wilayahnya. Sasaran kali ini dengan mendatangi SMP Negeri 1 Kutalimbaru Kabupaten Deliserdang.

Personel TNI Babinsa Koramil Kutalimbaru Sertu Effendi memberikan bimbingan dan himbauan pada sejumlah pelajar SMP untuk tidak terlibat dengan narkotika. Apa yang disebut dengan golongan narkotika dijelaskan oleh Sertu Effendi.

Pada para pelajar, Anggota TNI ini mengatakan kalau efek dari pengaruh narkoba dapat merusak kesehatan, merusak masa depan, menghancurkan benteng sosial masyarakat dan dapat terjerat pidana.

" Kepada para pelajar kita ingatkan sejak dini, untuk tidak mengkonsumsi narkoba maupun mendekatinya. Hindari jauh jauh agar masa depan, moral dan mental tidak hancur," ujar Sertu Effendi.

Babinsa Kutalimbaru ini melaksanakan giat Rabu Bersinar memberikan arahan dan himbauan kepada para siswa-siswi SMP N I Kutalimbaru tentang bahayanya Narkoba yang dapat mengakibatkan rusaknya kesehatan fisik maupun mental. Babinsa juga tidak lupa mengingatkan kembali agar selalu mematuhi dan menghormati nasehat dan bimbingan para guru.( Wan)

Danramil 0204-19/BP Apresiasi Gebrakan Kades Ujung Rambe Mendukung Ketahanan Pangan


 Gerakan pembagian dan tepung tawar benih padi yang diinisiasi Kades Desa Ujung Rambe, Dian Ika bersama Poktan Perintis Mawar, sangat positif. 

Selain banyak manfaatnya, juga kegiatan ini merupakan wujud dukungan pemerintah desa terhadap program ketahanan pangan nasional khususnya di Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang. 

Hal ini disampaikan Komandan Koramil 0204-19/Bangun Purba, Kapten Inf Warsito di sela kegiatan yang digelar di Dusun I, Desa Ujung Rambe, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Rabu (26/7/2023).
 

"Saya sangat mengapresiasi gebrakan Kades Ujung Rambe, bapak Dian Ika ini, dan kedepannya saya harapkan kita bisa swasembada pangan," ucap Danramil. 

Tak hanya itu, Kapten Warsito juga berharap kepada 24 Kepala Desa se Kecamatan Bangun Purba bisa mencontoh kegiatan di Desa Ujung Rambe ini, terutama untuk memajukan bidang pertanian di wilayah masing-masing. 

Senada dengan itu, Camat Bangun Purba, Raden Mewah Ristanto, SSTP, juga berpandangan sama. Ia bahkan mendorong para Kades lainnya untuk berlomba dan berinovasi memajukan bidang pertanian di desa masing-masing. 
 

"Bapak Dian Ika ini merupakan Kades Terbaik se Kecamatan Bangun Purba. Jadi wajar kalau apa yang dibuatnya kita contoh demi kemajuan desa," ungkap Raden Mewah Ristanto. 

Dukungan juga datang dari Kepala UPT Pertanian Kecamatan Bangun Purba, E br Sihombing. Menurutnya, gerakan pembagian dan tepung tawar benih padi ini sangat membantu pihaknya. 
 

"Terima kasih kepada Bapak Dian Ika atas kepeduliannya dalam memajukan bidang pertanian di wilayah," ujarnya. 

Tanggapan positif lainnya juga disampaikan Ketua Karang Taruna Sumatra Utara, Dedi Dermawan Milaya, serta Dosen UMN Al Washliyah Sumatera Utara, Lia. 
 

Kegiatan dilanjutkan dengan menabur benih padi di Areal Persawahan Dusun I Desa Ujung Rambe, makan bersama nasi urap, penyerahan bantuan satu unit mesin instalasi alat pengisap cair dari UMN Al Washliyah Sumatra Utara, dan diakhiri foto bersama. 

Hadir di acara, antara lain Waka Polsek Bangun Purba, Iptu P Manurung, sejumlah Kades se Kecamatan Bangun Purba, tokoh agama Desa Ujung Rambe, Ustadz Mustari, dan tamu undangan lainnya. 


Program TNI – AD, Mayjen Ahmad Daniel Chardin SE , MSI Resmikan Pasilitas Air Bersih

Peresmian dihadiri Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief.S.I.P, Aster Kasdam I/BB Kolonel Arh Dedi Ermanto,S.I.P.,MT, Kapendam I/BB Kolonel Inf RicoJulyanto Siagian,S.Sos, Kakesdam I/BB Kolonel Ckm.dr Irsan.

Dari pantauan mediatribunsunut.com hadir juga Kapolresta Deliserdang Kombes Irsan Sinuhaji, Dandim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto, Kajari Deliserdang. Dr Jabal Nur SH.MH, Sekda Deliserdang Timor Tumanggor, kadis Kominfo Deli Serdang Cheristina Helen Siagian , S, SOS.

Kadis Damkar Deliserdang. Kurnia Boloni Sinaga, Ka Satpol PP Deliserdang Marzuki, Sekretaris dinas perkim Mardiono , ST Camat Bangun Purba Raden Mewah Aristanto SSTT, Kapolsek Bangun Purba Akp Erwin, juga para Babinkamtimas Sekecamatan Bangun purba.

Danramil Jajaran Babinsa sekecamatan Bangun purba. Kodim 0204/DS
15. Para Staf Jajaran Kodim 0204/DS, Para Kades Kecamatan Bangun Purba dan para toko Masyarakat Desa Rumah Deleng.

Juga hadir KSB Pimpinan Pusat Comunity OF Jounalist COJ. Herisiwoyo, Rahmadani, Hanter Manalu, Roy Nasution, Sahalaraja Lumban Gaol .

Jaga Kondusifitas Desa, Babinsa Koramil 0204-12/Bkh Gelar Komsos Bahaya Narkoba


Babinsa Koramil 0204-12/Bandar Khalifah, Sertu Hendri Gunawan menggelar komunikasi sosial (komsos) bahaya narkoba kepada warga Desa Gelam Sei Serimah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Sertu Hendri Gunawan menjelaskan, komsos ini bertujuan untuk menjaga kondusifitas lingkungan desa, terutama dari pengaruh negatif narkoba terhadap warga masyarakat. 

"Dengan rutin melakukan komsos seperti ini, diharapkan warga masyarakat di desa akan lebih peduli terhadap bahaya narkoba, sehingga ikut berperan aktif melakukan upaya pemberantasannya bersama aparat negara lainnya," jelas Sertu Hendri Gunawan. 

Dalam komsos Rabu Bersinar ini, Sertu Hendri Gunawan juga mendorong warga desa untuk membangun kebersamaan dan persatuan melalui berbagai kegiatan-kegiatan positif. Semisal gotong royong membersihkan lingkungan desa dan sebagainya. 

"Semangat gotong royong ini harus dipertahankan dan diberdayakan. Karena merupakan ciri khas dan budaya Bangsa Indonesia secara turun temurun," ungkapnya.

Peduli Masa Depan Generasi Muda, Babinsa Kodim 0104/DS Ingatkan Siswa SMP Negeri 2 Kutabaru tentang Bahaya Narkoba

Sebagai wujud kepedulian terhadap masa depan generasi muda, Babinsa Koramil 24/TTSB Kodim 0204/DS Serda Rusdi melaksanakan komunikasi sosial (komsos) tentang bahaya narkoba.

Komsos dilaksanakan di SMPN 2 Kutabaru, Kecamatan Tebingtinggi, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Serda Rusdi memaparkan kepada siswa tentang bahaya narkoba. Menurutnya, narkoba sangat berbahaya dan tidak hanya merusak fisik tapi juga jaringan otak. 

Sehingga penggunanya tidak lagi mampu berfikir normal dan cenderung melakukan tindakan kriminal. 

"Untuk itu jangan sekali-kali bersentuhan dengan narkoba, karena akibatnya sangat fatal dan mengancam masa depan kita," ujarnya. 

Pangdam I BB Resmikan Fasilitas Air Bersih Program TNI AD Manunggal di Bangun Purba

Pangdam I BB Resmikan Pembangunan Fasilitas Air Bersih di Bangun Purba Kabupaten Deliserdang Selasa 25/7/2023
Panglima Kodam ( Pangdam) I Bukit Barisan Mayjen TNI A.Daniel Chardin,SE MSI meresmikan pembangunan Fasilitas air bersih program TNI AD manunggal air 2023 dan pencanangan percepatan penurunan Stunting wilayah teritorial Kodim 0204/DS di Desa Rumah Deleng  Kecamatan  Bangun Purba Kabupaten Deliserdang. Selasa 25/7/2023.

Peresmian turut dihadiri Danrem 022/PT Kolonel Inf Luqman Arief.S.I.P, Aster Kasdam I/BB Kolonel Arh Dedi Ermanto,S.I.P.,MT, Kapendam I/BB (Kolonel Inf RicoJulyanto Siagian,S.Sos, Kakesdam I/BB Kolonel Ckm.dr Irsan, Kapolresta Deliserdang Kombes Irsan Sinuhaji, Dandim 0204/DS Letkol Czi Yoga Febrianto, Kajari Deliserdang(Dr Jabal Nur SH.MH, Sekda Deliserdang Timor Tumanggor, Kadis Damkar Deliserdang Kurnia Boloni Sinaga, Ka Satpol PP Deliserdang Marzuki, Camat Bangun Purba(Raden Mewah Aristanto SSTT, Kapolsek Bangun Purba Akp Erwin, Para Danramil Jajaran Kodim 0204/DS
15. Para Staf Jajaran Kodim 0204/DS, Para Kades Kecamatan Bangun Purba dan Masyarakat Desa Rumah Deleng.

Dandim 0204 DS Letkol CZI Yoga Febrianto bersama Muspida Kabupaten Deliserdang 
Usai acara penyambutan secara seremonial, Pangdam I/BB beserta rombongan menyaksikan vidio kegiatan TNI Manunggal air dan pemberian nutrisi tambahan kepada anak Stunting yang ditayangkan Mabesad serta penandatangan prasasti dan penekanan tombol  peresmian.

Pangdam beserta rombongan juga  menyaksikan Kasad memberikan 
bantuan sosial kepada anak Stunting dan selanjutnya mendengarkan arahan Kasad yang intinya TNI harus berada ditengah tengah rakyat, TNI harus dicintai Rakyat dan TNI harus ikut menjaga ketahanan Pangan Rakyat.

Kasad juga mengucapkan terima kasih kepada seluruh Babinsa yang telah ikut serta dalam mendukung Program TNI AD menunggal air 2023 yang sampai saat ini sudah dicanakan sebanyak 1304 titik pasilitas air bersih yang tesebar di seluruh wilayah indonesia.

Jendral Bintang Empat itu menghimbau dalam vidio comference kepada TNI agar bekeja sama dengan pemerintahan daerah untuk meningkatkan kesejahteraan masyarakat apa pun resiko yang harus dihadapi demi kepentingan masyarakat yang adil dan sejatera.

Pemberian Santunan pada Warga 
Sekda Deliserdang Timor Tumanggor mengucapkan terima kasih kepada TNI dan pangdam I/BB yang telah berupaya untuk membantu mengatasi kesulitan rayat khususnya dibidang air bersi melalui Program TNI AD Manunggal Air bersih Tahun 2023.

" Kepada kepala Desa Rumah Deleng agar merawat pasilitas yang telah dibangun agar bisa dipergunakan dalam jangka Panjang," ucap Sekda.

Dalam sambutannya, Pangdam I/BB mengharapkan agar kegiatan ini tidak berhenti sampai disini dan agar kegiatan pembangun pasilitas air bersih tetap berkelanjutan. Agar masyarakat bekerja sama dengan para Danramil juga babinsa dan begitu stekholder untuk mencari rencana yang akan  dikerjakan.

Pengdam menjelaskan bahwa Kodam I/BB memiliki banyak personil  yang akan di operasikan untuk membantu masyarakat demi kesejatraan masyarakat termasuk dalam mengatasi juga menekan angka Stunting dilingkungan masyarakat.

Dihadiri Kapolresta Kombes Pol Irsan Sinuhaji  dan Kajari Deliserdang Jabal Nur 
Acara dilanjutkan Pangdam I/BB dengan memberikan bantuan Nutrisi Tambahan kepada anak 
Stunting dan bantuan Sosial secara simbolis  kepada warga 
masyarakat  kurang  mampu.

Pangdam I/BB melaksanakan peresmian Sumur Air Bersih dengan  sekaligus penandatangan Prasasti. Dengan dilakukannya penandatanganan prasasti kegiatan berlangsung tuntas dengan aman dan lancar.( Wan)

Babinsa Kodim 0204/DS Lakukan Pendampingan Pembagian BLT di Desa Petangguhan, Galang

Babinsa Koramil 18/GL Kodim 0204/DS Sertu Ediyanto S melakukan pendampingan pembagian Bantuan Tunai Langsung (BLT) di Desa Petangguhan, Kecamatan Galang, Kabupaten Langkat, Selasa (25/7/2023).

Menurut Sertu Ediyanto S, pendampingan ini dilakukan agar pelaksanaan pembagian BLT Ekstrim di Desa Siguci berjalan lancar dan aman.

"Pendampingan ini, dilakukan agar pelaksanaan pembagian BLT di Desa Siguci ini berjalan lancar dan aman serta tepat sasaran," ujarnya.

Pembagian BLT yang dilaksanakan di kantor Desa Petangguhan ini disalurkan untuki 43 kepala keluarga (KK) untuk bulan April, Mei dan Juni dengan jumalh sebesar Rp 300.000 per bulan. 

"Sehingga jumlah totalnya yang diterima warga yang berhak berjumlah 900 ribu rupiah. Hingga pelaksanaan berakhir, proses pembagian berlangsung aman dan lancar serta tepat sasaran," ujarnya.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kepala Desa Petangguhan, pendamping desa dari kecamatan Heriono, Babinsa Desa Petangguhan Sertu Ediyanto S, Babinkamtibmas Desa Petangguhan, BPD Desa Petangguhan Fajar Wati, perangkat Desa Petangguhan, para Kadus 1 sampai 7 Desa Petangguhan, warga Desa Petangguhan dan penerima BLT. 

Pangdam I/BB Resmikan Program TNI AD Manunggal Air dan Penurunan Stunting di Wilayah Kodim 0204/DS


Pangdam I/BB, Mayjen TNI A Daniel Chardin, SE, MSi, meresmikan penggunaan fasilitas air bersih program TNI AD Manunggal Air TA 2023 dan Percepatan Penurunan Stunting di wilayah Kodim 0204/Deliserdang, tepatnya di Desa Rumah Deleng, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang, Selasa (25/7/2023).

Dalam acara yang digelar di Jambur Dusun I Desa Rumah Deleng itu, Pangdam hadir bersama Danrem 022/PT, Kolonel Inf Luqman Arief, SIP, para PJU Kodam I/BB, unsur Forkopimda Deliserdang serta Dandim 0204/DS, Letkol Czi Yoga Febrianto, SH, MSi.

Rangkaian acara diawali dengan persembahan tarian adat Karo dan pemakaian ulos kepada Pangdam, menyaksikan video kegiatan TNI AD Manunggal Air dan Pemberian Nutrisi Tambahan kepada anak Stunting yang ditayangkan Mabesad, serta video conference dengan Kasad, Jenderal TNI Dr Dudung Abdurachman.
 

Kasad mengatakan, sampai saat ini program TNI AD Manunggal Air TA 2023 sudah dicanangkan di 1.304 titik di seluruh wilayah Indonesia. 

"Terima kasih kepada Babinsa yang telah ikut serta dalam mendukung program ini, dan saya imbau terus tingkatkan kerja sama dengan pemerintah daerah guna meningkatkan kesejahteraan masyarakat," pesan Kasad. 

Senada dengan itu, Pangdam juga berharap program TNI AD Manunggal Air ini tidak berhenti hanya di Desa Rumah Deleng, tapi berlanjut ke desa-desa lainnya. 
 

"Kodam I/BB memiliki banyak personil yang siap digerakkan untuk membantu pemerintah daerah dalam meningkatkan kesejahteraan masyarakat, termasuk mengatasi masalah stunting," jelas Pangdam. 

Oleh karena itu, Pati TNI AD bintang dua ini mendorong masyarakat, pemerintah daerah dan stakeholder terkait lainnya untuk bekerjasama dengan para Danramil juga Babinsa untuk mencari rencana yang akan dikerjakan.
 

"Sesuai pesan Kepala Staf TNI Angkatan Darat, bahwa TNI harus berada di tengah tengah rakyat, TNI harus dicintai Rakyat, dan TNI harus ikut menjaga ketahanan pangan," ungkap Mayjen Daniel Chardin.

Acara diakhiri Pangdam bersama rombongan dengan memberikan bantuan nutrisi tambahan kepada anak stunting dan bantuan sosial secara simbolis kepada warga masyarakat kurang mampu, serta penandatanganan prasasti peresmian sumur air bersih Desa Rumah Deleng, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deliserdang. 


Babinsa Koramil 0204-20/TK Dampingi 47 KK Penerima BLT Rp900 Ribu


 Babinsa Koramil 0204-20/Talun Kenas, Sertu Suparmin memberikan pendampingan kepada 47 Kepala Keluarga penerima BLT (Bantuan Langsung Tunai) sebesar Rp900 ribu di Desa Tala Peta, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang
Penyerahan BLT untuk periode April, Mei dan Juni 2023 ini, juga turut disaksikan Kepala Desa Tala Peta, M Barus, Camat diwakili PMD, Andi, Ketua BPD, Johainis Barus, Bhabinkamtibmas, Bripka Firmansyah dan pihak terkait lainnya. 

Di sela kegiatan, Sertu Suparmin berpesan kepada para penerima manfaat untuk tidak menggunakan bantuan ini kepada hal yang tidak penting.

"Gunakan bantuan ini untuk memenuhi kebutuhan pokok, seperti membeli sembako atau sejenis, bukan membeli handphone dan lainnya yang tidak penting," jelasnya. 

Sertu Suparmin juga menjelaskan, pencairan BLT ini merupakan wujud kepedulian pemerintah terhadap rakyat agar semakin meningkat taraf dan kualitas kehidupannya. 

"Jadi sekali lagi saya pesan, jangan gunakan bantuan ini untuk hal yang tidak bermanfaat buat memenuhi kebutuhan dasar hidup," ungkapnya. 


Pembinaan Wasbang ke Pelajar, Babinsa Koramil 0204-02/Ktl Ingatkan Masa Depan

 Pembinaan Wawasan Kebangsaan (Wasbang) terus diberikan para Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang kepada warga masyarakat di sekitarnya.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0204-02/Kutalimbaru, Sertu Elvri Sihombing di SMP Satu Atap Kutalimbaru, Kabupaten Deliserdang,

Kepada para siswa, Sertu Elvri Sihombing mengingatkan untuk belajar yang tekun dan rajin. 

"Masa depan ada digenggaman kalian. Itu kalau kalian belajar secara tekun dan rajin. Tapi kalau sebaliknya, kalian akan mengalami kesulitan-kesulitan di masa depan," jelasnya.

Belajar di saat muda merupakan pondasi untuk meraih hidup sukses di hari esok. Dan belajar harus dibarengi dengan doa kepada Tuhan Yang Maha Esa. Karena semua ketentuan baik dan buruk, Tuhanlah yang menetapkannya. Manusia hanya berusaha.

"Seperti pepatah mengatakan; Ora Et Labora, berdoa dan bekerja. Yang dimaksud bekerja di sini adalah belajar. Yakni melakukan usaha-usaha untuk menggali ilmu sebanyak-banyaknya. Jadi, dengan tekun belajar dan berdoa, maka Tuhan akan memberikan jalan Kesuksessan buat kalian di masa depan," ungkap Sertu Elvri Sihombing.

Dalam kegiatan pembinaan Wasbang ini, Sertu Elvri Sihombing juga menguji pemahaman para siswa tentang nilai-nilai Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI. 

"Empat pilar dasar Bangsa Indonesia ini wajib diketahui dan dipahami setiap warga negara, termasuk para pelajar yang merupakan generasi penerus bangsa," pungkas Sertu Elvri Sihombing. 


Masuk ke Kelas, Babinsa Koramil 0204-11/TB Beri Motivasi Keberagama


 Dalam kegiatan Senin Kebangsaan kali ini, Babinsa Koramil 0204-11/Tj Beringin, Serda P Panggabean menyambangi SMAN 1 Tj Beringin, Kecamatan Tj Beringin, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Di sana, di salah satu ruang kelas, Serda P Panggabean memberikan motivasi tentang keberagamaan kepada para siswa. 

Dijelaskan Serda P Panggabean, keberagaman adalah suatu kondisi dimana masyarakat dapat memahami dan menghormati perbedaan dari segala aspek yang dapat menyatukan negara menjadi harmonis.

"Negara kita yang terdiri dari 11.001 pulau dengan 742 bahasa/dialek dan 478 suku, bisa bersatu dalam bingkai Pancasila, UUD 1945, Bhinneka Tunggal Ika dan NKRI," ungkap Serda P Panggabean. 

Keberagaman bangsa Indonesia ini merupakan kekuatan yang harus dipelihara dan dijaga, agar tidak tercerai berai, sehingga dampaknya membuat bangsa dan negara ini menjadi lemah.

"Keberagaman yang ada di Indonesia adalah kekayaan dan keindahan bangsa kita yang harus dijaga agar tidak tercerai berai," jelas Serda P Panggabean. 

Jika di antara anak bangsa ini sudah tidak bersatu dan lebih mempertentangkan perbedaan, maka sebenarnya kita telah diadu domba. 

"Sama seperti di jaman penjajahan dulu. Antara satu suku dengan lainnya, diadu domba agar tidak bersatu untuk menjadi kuat. Begitu juga kalian. Jika dengan sesama teman satu sekolah atau sekolah lain sudah tidak sejalan, dan malah berantam (tawuran), maka sebenarnya kalian telah diprovokasi agar jangan bersatu. Karena jika bersatu, maka kekuatan kalian sangat dahsyat, terutama untuk memastikan masa depan bangsa ini menjadi lebih baik dibanding saat ini," pungkas Serda P Panggabean.


Danramil 10/SR Hadiri Apel Tahunan Ponpes Darul Mukhlisin

 Komandan Koramil 10/SR Kodim 0204/DS diwakili Peltu Sutikno menghadiri upacara apel tahunan di lapangan hijau Pondok Pesantren Darul Mukhlisin Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Upacara juga dihadiri Kapolres Serdang Bedagai diwailiki Wakapolres AKBP Sofyan SH. Dalam amanatnya Wakapolres berpesan kepada para santri untuk menghindari begal dan narkoba.

Siswa juga diimbau untuk lebih rajin dan giat membaca ayat suci Al Qur'an dan lebih berkarakter lokal dan islamis.

Wakalpolres juga berharap agar terjalin kerjasama yang baik antara para orangtua dengan pihak pondok pesantren. 

"Kiranya dengan kerjasama yang baik antara bapak ibu dengan pihak pondok pesantren, serta semangat belajar dari para siswa, diharapkan akan membantu terciptanya kegiatan pendidikan dan pembelajaran yang berdaya guna optimal," harap Wakapolres.

Hadir dalam upacara itu Kapolres Serdang Bedagai diwakili Wakapolres AKBP Sofyan SH, Danramil 10/Sei rampah diwakili Peltu Sutikno, Pimpinan pondok pesantren Ustadz Wasis Atmo Swito MPD, Wakil pimpinan ustadz Salim Fahri Spdi, Ketua badan wakaf Marlani, Majelis pengasuh ustadz Zulkarnain Spdi, Babinsa 

Cempedak Lobang Serda Limbong, Anggota badan wakaf, Para dewan guru pondok pesantren dan para Siswa siswi pondok pesantren Darul Mukhlisin.