Sebagai bentuk komitmen untuk mengawal kesuksesan program Makan Bergizi Gratis, Babinsa Koramil 17/KTR Kodim 0204/DS Serda Indramawan melakukan monitoring dan pendampingan penyaluran di wilayah Kecamatan Bintang Bayu, Kabupaten Serdang Bedagai,
Paket berisi nasi putih, ayam bakar kaliwang, tahu crispy, lalapacrisp dan timun serta jeruk itu dibagikan kepada 3.100 siswa dari 30 sekolah di Kecamatan Bintang Bayu.
Menurut Serda Indramawan, pendampingan dan monitoring ini dilakukan sebagai upaya pengamanan agar proses pembagian berjalan aman dan lancar.
Selain itu, pendampingan ini juga merupakan wujud komitmen TNI AD untuk terus mengawal program Presiden Prabowo Subianto dalam rangka melahirkan generasi cerdas, sehat dan kuat.
"MBG merupakan program mulia yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto untuk melahirkan generasi yang cerdas, sehat dan kuat. Kita selaku prajurit Babinsa akan terus menjaga komitmen untuk mengawal kesuksesan dan kelancaran program ini," ujarnya.



No comments:
Post a Comment