Forum Koordinasi Pimpinan Daerah (Forkopimda) Kabupaten Deli Serdang melaksanakan monitoring dan peninjauan Pos Pengamanan (Pos Pam) Natal dan Tahun Baru (Nataru) 2025/2026 dalam rangka menyambut malam pergantian Tahun Baru 2026, Selasa (31/12/2025).
Kegiatan monitoring dilakukan dengan mengunjungi sejumlah rumah ibadah dan Pos Pam Nataru, di antaranya Gereja Katolik Gembala Yang Baik Lubuk Pakam, Gereja HKBP Lubuk Pakam, Gereja GBI Jalan Kartini, serta Pos Pam Nataru Warung Seri Jalan Lintas Medan–Siantar dan Pos Pam Nataru Lapsek Lubuk Pakam.
Kegiatan ini tampak Dandim 0204/DS Letkol Arh Agung Pujiantoro bersama Wakil Bupati Deli Serdang Lom Lom Suwondo SS, Kapolresta Deli Serdang Kombes Pol Hendria Lesmana, Asisten I Pemkab Deli Serdang Drs Zainal Habisin Hutagalung MAP, Plt Kadis Dukcapil Cristina Helen Siagian, Kepala Bappeda Litbang Ir Remus Hasiholan Pardede MAP, Plt Kadisnaker Norma Siagian, serta perwakilan OPD Pemkab Deli Serdang.
Turut hadir Camat Lubuk Pakam Rio Lakadewa, Dansub Denpom I/III Lubuk Pakam Kapten CPM Hendra Yuwono, Danramil 06 Lubuk Pakam Kapten Inf Warsito, serta Kapolsek Lubuk Pakam AKP T.C. Sihite.
Rangkaian kegiatan diawali sekitar pukul 18.00 WIB dengan berkumpulnya Forkopimda di Aula Cendana Kantor Bupati Deli Serdang. Selanjutnya, pada pukul 19.05 WIB rombongan tiba di Gereja Katolik Gembala Yang Baik Lubuk Pakam, Jalan Medan, Kelurahan Cemara, untuk meninjau pelaksanaan ibadah malam Tahun Baru.
Pada pukul 19.37 WIB, Forkopimda melanjutkan peninjauan ke Gereja HKBP Lubuk Pakam di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Lubuk Pakam III. Kemudian, pukul 19.52 WIB rombongan tiba di Gereja GBI Jalan RA Kartini, Kelurahan Lubuk Pakam III.
Selanjutnya, pada pukul 19.58 WIB Forkopimda Deli Serdang tiba di Pos Pam Nataru Lubuk Pakam di Jalan Imam Bonjol, Kelurahan Lubuk Pakam I–II, untuk mengikuti Zoom Meeting bersama Mabes Polri. Kegiatan monitoring berakhir sekitar pukul 22.00 WIB, dan rombongan meninggalkan lokasi Pos Pam.
Hingga saat ini, situasi keamanan di wilayah Kabupaten Deli Serdang terpantau aman dan kondusif, serta kegiatan monitoring dan pengamanan Nataru masih terus berlanjut.

No comments:
Post a Comment