Ciptakan Lingkungan Bersih, Babinsa Kodim 0204/DS Ajak Warga Dolok Masihul Gotong Royong

 Dalam rangka menciptakan lingkungan yang bersih, indah dan asri, Babinsa Koramil 16/DMS Kodim 0204/DS Sertu Roy Paslah mengajak warga gotong royong.

Kegiatan dalam rangka pelaksanaan program serbuan teritorial harian Jumat Bersih itu dilaksanakan di Kelurahan Pekan Dolok Masihul, Kecamatan Dolok Masihul, Iabupaten Serdang Bedagai, 

Gotong royong dilakukan dengan membersihkan parit di kiri dan kanan badan jalan, sehingga tampak asri dan indah serta lingkungan yang indah.

Selain itu melalui kegiatan ini juga merupakan upaya untuk mencegah banjir, terutama di musim penghujan saat ini.

Pada kesempatan itu Sertu Roy Paslah juga mengimbau warga untuk tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke dalam saluran air seperti parit, irigasi dan sungai.

"Mari kita jaga kebersihan lingkungan kita dengan tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke dalam parit, irigasi maupun sungai untuk menghindari tumpat yang dapat menyebabkan banjir," ujarnya. 

Sinergi Koramil, Polsek dan Muspika Gelar Aksi Jumat Bersih di Dolok Merawan


Koramil 0204-14/Dolok Merawan jajaran Kodim 0204/DS bersama Polsek dan Muspika Dolok Merawan, bersinergi dalam aksi Jumat Bersih di Kecamatan Dolok Merawan, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Kegiatan yang menyasar pembersihan kiri-kanan badan jalan utama Kecamatan Dolok Merawan, mencerminkan kerja sama lintas sektoral antara unsur TNI (Koramil), Polri (Polsek), dan pemerintah kecamatan (Muspika) dalam upaya membangun kepedulian terhadap kebersihan lingkungan dan meningkatkan pelayanan kepada masyarakat.

Aksi kolaboratif ini juga menunjukkan bahwa instansi pemerintah dapat bekerja sama secara harmonis untuk tujuan bersama, yaitu menjaga kebersihan dan kesehatan lingkungan. Selain itu, kegiatan gotong royong ini juga menjadi contoh konkret bagi warga agar turut aktif menjaga kebersihan lingkungan.
 

Danramil 0204-14/Dolok Merawan, Kapten Kav Samsul Capah menjelaskan, kegiatan ini juga menjadi sarana untuk penguatan koordinasi antarlembaga di wilayah demi menciptakan lingkungan yang tertib, bersih, dan aman.

"Melalui kegiatan inspiratif ini, diharapkan akan meningkatkan kepedulian sosial masyarakat untuk tidak hanya fokus pada urusan pribadi, tetapi juga peduli terhadap kondisi lingkungan sekitarnya," terang Kapten Samsul Capah.

Seluruh rangkaian kegiatan berlangsung aman, tertib dan lancar. Koramil Dolok Merawan akan terus menunjukkan bahwa negara hadir tidak hanya melalui pelayanan administrasi, tetapi juga dalam aksi nyata yang langsung dirasakan manfaatnya oleh masyarakat.


Dampingi Pembagian 3.365 Porsi MGB di Pantai Cermin, Babinsa Kodim 0204/DS Tunjukkan Komitmen Dukung Penuh Program Presiden Prabowo Subianto

 Komitmen penuh untuk mendukung program Makan Bergizi Gratis Presiden Prabowo Subianto terus ditunjukkan Babinsa jajaran Kodim 0204/DS.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 08/PC di 15 sekolah SD, SMP, SMA dan Madrasah Aliyah se Kecamatan Pantai Cermin, 

Penyaluran sebanyak 3.365 porsi itu dilakukan di 15 sekolah. Sedangkan menu yang disajikan sudah memenuhi standar Badan Gizi Nasional (BGN) yaitu Nasi Putih, Ayam goreng, Tempe, tahu sambal, Sayur Buncis Jagung dan buah naga.

Penyaluran dilajukan ke SD IT Khairun Najah (71 porsi), SD Negeri 105376 Pantai Cermin Kiri (283 porsi), SD Swasta Islam Terpadu Nurul Ikhwan (95 porsi), SD Negeri No. 101954 Pantai Cermin (107 porsi), SD Negeri No. 101953 Pantai Cermin (257 porsi).

Kemudian SD Swasta Methodist El Shadday Pantai Cermin (133 porsi), SD Negeri No 106840 Kampung Benar (351 porsi), SD Negeri 106190 Kota Pari (226 porsi).

SD Swasta Sehati (65 porsi), SD Negeri 104273 Cilawan (69 porsi), SMP Negeri 1 Pantai Cermin (883 porsi), SMP Swasta Sehati (32 porsi), MAS Aliyah Al Washliyah Pantai Cermin (107 porsi).

SMP Swasta Islam Terpadu Nurul Ikhwan (63 porsi), SMA Negeri 1 Pantai Cermin (623 porsi). 

Kamis Tagana, Babinsa Kodim 0204/DS Laksanakan Gotong Royong di Sibolangit

Sebagai wujud kepedulian terhadap warga binaan, Babinsa Koramil 03/SBL Kodim 0204/DS Sertu Mister Sitepu melaksanakan kegiatan gotong royong.

Kegiatan dilakukan di Desa Bandar Baru, Kecamatan Sibolangit, Kabupaten Deliserdang,

Gotong royong dilakukan dengan pengecoran dinding parit untuk mencegah banjir dan pengikisan sisi kiri dan kanan parit.


Menurut  Sertu Mistar Sitepu, kegiatan gotong royong ini sebagai wujud kepedulian TNI terhadap warga binaan.

"Sebagai prajurit TNI kita akan selalu turun ke tengah-tengah masyarakat untuk menjadi solusi terhadap setiap permasalahan yang terjadi di desa binaan," ujarnya.


Terkait kegiatan gotong royong di Desa Bandar Baru, Sertu Mistar Sitepu mengatakan, untuk mencegah terjadinya banjir. "Melalui kegiatan ini kita ingin aliran air tetap lancar dan berharap warga terhindar dari bahaya banjir," ujarnya.

Babinsa Teluk Mengkudu Lakukan Tanggap Bencana Korban Kebakaran di Desa Bogak Besar


Babinsa Koramil 0204-09/Teluk Mengkudu, Kodim 0204/DS, Koptu Taufik turun ke lokasi kebakaran satu unit rumah di Dusun II, Desa Bogak Besar, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Kehadiran Babinsa tidak hanya mengecek kerugian materiil dan non-materiil di Tempat Kejadian Perkara (TKP), tetapi juga untuk mengordisasikan langkah tanggap bencana kepada korban kebakaran dengan pihak desa maupun kecamatan.

Dari lokasi, Koptu Taufik menjelaskan kronologi kebakaran yang terjadi sekitar pukul 02.50 WIB. Peristiwa pertama kali diketahui oleh bapak Muis, orang tua pemilik rumah. Saat itu, bapak Muis yang terbangun untuk ke kamar mandi, melihat kobaran api di bagian belakang rumah. 

Seketika ia meminta tolong kepada tetangga untuk membantu memadamkan kebakaran. Namun api terus membesar dan menghanguskan seluruh bangunan semi permanen berdinding tepas itu. Meski warga beramai-ramai mencoba menjinakkan api, namun kobarannya baru bisa padam sekitar dua jam kemudian. 
 

"Seluruh bangunan dan isinya hangus terbakar, tidak ada yang tersisa. Kerugian ditaksir 30 juta rupiah. Sedangkan penyebab kebakaran dalam penyelidikan pihak kepolisian yang diduga akibat korsleting listrik," terang Koptu Dodi Syahputra.

Peristiwa ini tidak menimbulkan korban jiwa. Karena saat kejadian, kondisi rumah dalam keadaan kosong, di mana Khaidir sebagai pemilik rumah, diketahui tengah merantau ke Malaysia. Sedangkan istri korban sedang berada di rumah orang tuanya di Desa Makmur. 


Gunakan Arit, Babinsa Bangun Purba Bantu Petani Panen Padi Seluas 10 Rante


 Dengan menggunakan arit, Babinsa Koramil 0204-19/Bangun Purba, Kodim 0204/DS, Serda Dodi Syahputra, turun ke sawah membantu petani memanen padi seluas 10 rante di Dusun VII, Desa Mabar, Kecamatan Bangun Purba, Kabupaten Deli Serdang

Bantuan Babinsa ini merupakan bentuk nyata dari kemanunggalan TNI dengan rakyat, khususnya dalam bidang ketahanan pangan, serta dukungan terhadap swasembada pangan dan kesejahteraan masyarakat desa.
 

Tak hanya itu, tindakan ini juga mencerminkan kepedulian TNI terhadap petani dan kehidupan warga desa melalui kolaborasi antara militer dan rakyat dalam menjaga ketahanan pangan nasional.

Serda Dodi Syahputra sendiri mengaku jika bantuannya ini untuk meringankan beban pekerjaan petani dan mempersingkat waktu memanen, sekaligus memangkas biaya yang harus dikeluarkan. 
 

"Mudah-mudahan petani bisa memanfaatkan hasil panen sebesar 2 ton ini dengan maksimal, khususnya untuk dikonsumsi sendiri," ucap Serda Dodi Syahputra. 

Dari kegiatan ini, Babinsa telah membuktikan implementasi tugas dan tanggungjawabnya yang tidak hanya sebagai pembina dan pendamping masyarakat di wilayah binaan, dan bukan hanya dalam hal keamanan, tetapi juga masalah sosial dan perekonomian warga. 


Tanggap Bencana, Koramil Batang Kuis Bersama Warga Bersihkan Parit

Kamis Tagana 

 Antisipasi banjir di wilayahnya, Babinsa Koramil 05 Batang Kuis jajaran Kodim 0204 DS melakukan kegiatan Kamis Tanggap Bencana ( Tagana) dengan membersihkan parit masyarakat di Kecamatan Batang Kuis Kabupaten Deli Serdang.
Babinsa Koramil 05/BK An.Koptu Ay.Lubis melaksanakan kegiatan Kamis tagana dengan membersihkan selokan parit bersama warga untuk mengantisipasi agar tidak terjadi banjir sekaligus menjalin komunikasi yang makin dekat dengan masyarakat.

" Gotong royong membersihkan parit untuk mencegah banjir di musim penghujan, sekaligus menjalin kedekatan komunikasi dengan masyarakat," ucap Kopti AY Lubis.

Selokan ( parit) dibersihkan dari sampah dan sendimen yang menghambat kelancaran air. Warga juga tampak antusias dengan kerjasama gotong royong meningkatkan kepedulian terhadap lingkungan disekitar mereka.