Untuk memastikan penyebaran dan penularan kasus Covid-19 tidak melonjak pasca libur Idul Fitri 1443 H, maka sejumlah Babinsa Koramil 09/Bangun Purba jajaran Kodim 0204/Deliserdang semakin menggencarkan patroli wajib masker secara berkeliling di wilayah teritorialnya.
Yakinkan Warga Bangun Purba Taat Masker, Babinsa Koramil 09/BP Rutin Patroli Keliling
Untuk memastikan penyebaran dan penularan kasus Covid-19 tidak melonjak pasca libur Idul Fitri 1443 H, maka sejumlah Babinsa Koramil 09/Bangun Purba jajaran Kodim 0204/Deliserdang semakin menggencarkan patroli wajib masker secara berkeliling di wilayah teritorialnya.
Sabtu Simpati, Babinsa Kodim 0204/DS Silaturahmi dan Berbagi dengan Warga Kurang Mampu di Pantai Cermin
Babinsa Koramil 08/PC Kodim 0204/DS Serda Sugiono melaksanakan kegiatan Sabtu Simpati dengan membagi sembako kepada warga kurang mampu.
Kegiatan dilakukan di Desa Pantai Cermin Kanan, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai,
Pemberian sembako dilakukan terhadap Saini warga Dusun 2, Desa Pantai Cermin Kanan. Wanita 61 tahun ini mengucapkan terima kasih tak terhingga atas pemberian sembako oleh Serda Sugiono.
Ia mengaku sangat gembira karena tak pernah menyangka akan mendapat bantuan dari tentara. "Luar biasa. Saya tak pernah menyangka bapak tentara akan datang memberikan bantuan kepada saya. Senang sekali rasanya, terima kasih ya pak," katanya.
Sementara itu, Serda Sugiono mengatakan, program serbuan teritorial harian Sabtu Simpati dengan mengunjungi warga ini merupakan wujud kepedulian kepada warga binaan.
"Kegiatan ini juga sekaligus untuk menjalin silaturahmi dengan warga untuk menjaga kedekatan dan kemanunggalan antara TNI dengan rakyat," ujarnya.
Melalui kesempatan itu, Serda Sugiono juga mengimbau warga untuk terus mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik saat beraktivitas di luar rumah.
Peduli Warga Binaan, Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Petugas Pos Yandu Tebingtinggi
Sebagai wujud kepedulian kepada persoalan yang dihadapi warga binaan, Babinsa Koramil 13/TT Kodim 0204/DS Serma JS Purba melakukan pendampingan sekaligus Komsos ke petugas Posyandu.
Kegiatan dalam rangka pelaksanaan serbuan teritorial Sabtu Simpati ini dilakukan di Kelurahan Bandar Utama, Kota Tebingtinggi,
Melalui pendampingan ini Serma JS Purba memberikan masukan ke petugas Pos Yandu dan para orangtua tentang cara merawat bayi yang baik. Sehingga anak-anak akan tumbub sehat dan menjadi generasi yaang cerdas dan kuat.
Selain itu, Serma JS Purba juga ingin memastikan bahwa pelaksanaan kegiatan Pos Yandu mengikuti protokol kesehatan yang telah ditetapkan oleh pemerintah.
"Mari kita tetap mematuhi protokol keseharan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan, menjaga jarak fisik, menghindari kerumunan dan mengurangi aktivitas di luar rumah," imbaunya.
Pastikan Prokes Ditaati, Babinsa Koramil 03/Sbl Kembali Razia Masker di Pasar Tradisional Bandar Baru
Bahaya Covid-19 sampai saat ini masih nyata dan pandeminya belum hilang sama sekali.
Selama Hayat Dikandung Badan, Babinsa Koramil 01/Sunggal akan Terus Peduli Kesulitan Rakyat
Kepedulian TNI terhadap kesulitan warga masyarakat, apalagi bagi mereka yang ikut terdampak ekonominya akibat pandemi Covid-19, tidak akan luntur oleh waktu dan tempat.
Sabtu Simpatik, Babinsa DS Antarkan Langsung Bantuan Sembako ke Warga
Personil Babinsa Koramil-24/TTSB, Kodim DS, Serka L Tarigan mengantarkan langsung bantuan sembako kerumah warga dikawasan Desa Laut Tador, Kecamatan Tebing Syahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumut,
Disela-sela kegiatan, Serka L Tarigan menyatakan bahwa ini merupakan kegiatan silaturahmi dengan warga disekitarnya.

“Bersilaturahmi dan berbagi kepada warga yang membutuhkan,” ucapnya sembari bantuan ini dapat memanfaatkan bagi penerimanya
Dimana ini merupakan serbuan teritorial yang merupakan program sabtu simpatik Koramil-24/TTSB, Kodim DS sebagai kemanunggalan TNI dengan Rakyat.
Dimana kegiatan ini tetap mengikuti protokol kesehatan sebagai pemutus mata rantai Covid -19.
Komonikasi Sosial Keluarga Besar TNI AD Antar OKP Dalam Wujud Pembinaan.
Kodim 0204/DS melaksanakan kegiatan pembinaan antar organisasi Ke Pemudan yang menjadi Binaan TNI-AD kususnya FKPPI dan organisasi yang bernaung di bawah Institusi Angkatan Darat,Bertempat di Aula Pertemuan kodim 0204/DS kabupaten Deli Serdang, dengan para peserta yang hadir dari beberapa rayon yang ada,Jumat, (13/5/2021), Sekitar Pukul 14.00,Wib Sampai dengan selesainya acara.
” Dalam kegiatan itu, Kasdim 0204/DS Letkol TM Panjaitan Menegaskan tentang banyak hal yang harus disinergikan untuk pembinaan dalam nuasana bhineka tunggal Ika dengan slogan Garda Bela Negara untuk terus meningkatkan patriotis Pancasila serta tetap menjaga NKRI.”ucapnya.
Lebih lanjut dalam kesempatan ini Kasdim menuturkan untuk para OKP yang bernaung untuk bisa mengisi kegiatan yang ada dalam Aspar (alat dan prasarana) yang dimiliki TNI AD dengan kegiatan positif dan Aspar yang ada terbuka untuk semua golongan yang mau mengunakannya seperti kolam renang dan fasilitas lainnya yang ada di area kodim 0204/DS,”Jelasnya.
Dijelaskannya, kasdim untuk terus meningkatkan dan saking berkoordinasi tentang banyak hal yang menjadi permasalahan di masyarakat dengan menghubungi institusi TNI AD untuk menjaga kondusifitas masyarakat.”Imbuhnya.
“Alhamdulillah dari kegiatan ini berjalan lancar dan tetap satu komando menjalin sinergitas antar OKP sebagai wujud kebrsaman dalam bingkai bhinika tunggal Ika.”cetusnya.
Untuk mendukung kesiapan itu, kasdim bersama rekan-rekan institusi TNI AD terus mengeluarkan jiwa patriotisme dan kebersamaan saling menghormati dan menjaga stabilitas keamanan di masyarakat dengan cara memberikan pembinaan fisik dan meteri pembekalan kepada para calon garda bela negara yang akan mengikuti nantinya.
Adapun pembinaan fisik yang diberikan seperti lari, pasukan baris-berbaris dan latihan penghormatan untuk melatih disiplin, kekompakan dan kebersamaan sehingga tercipta rasa tanggung jawab yang sama diantara mereka untuk mewujudkan keberhasilan tugas menjaga kedaulatan Bangsa.
” Sedangkan pembekalan materi yang diberikan seperti wawasan kebangsaan, Ideologi Pancasila, seni budaya sumut dan pengetahuan umum.