Amankan Warga dari Banjir, Babinsa Kodim 0204/DS Gotong Royong Tinggikan Tanggul

 Kepedulian para Babinsa di jajaran Kodim 0204/DS atas segala persoalan yang dihadapi warga binaan tak perlu diragukan lagi. Mereka setiap hari turun ke tengah-tengah warga untuk mengidentifikasi setiap persaoalan dan dicarikan solusinya bersama-sama.

Seperti yang dilakuka Babinsa Koramil 12/BKH Kopda J Sembiring di Desa Juhar, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Bersama warga, Kopda J Sembiring melaksanakan kegiatan gotong royong meninggikan tanggul di pinggir parit untuk menahan limpahan air saat hujan turun.

"Selama ini saya mendapat laporan dari warga, kalau hujan turun, air dari parit selalu meluap dan menggenangi pemukiman warga. Setelah kita melakukan diskusi, akhirnya kita sepakat untuk melaksanakan gotong royong meninggikan tanggul penahan banjir," ujarnya.

Selain meninggikan tanggul, pada kesempatan itu juga dilaksaakan pembersihan di pinggir parit dari rumpur-rumput liar. Sehingga pinggiran parit kini sudah dapat dilalui warga.

Kopda J Sembiring berharap agar hasil gotong royong ini bisa terus dijaga oleh warga.

"Mari kita jaga hasil gotong royong ini sehingga warga tidak lagi kebanjiran saat hujan turun. Selain itu, kegiatan gotong royong ini juga harus terus dilakukan secara kontinus untuk menciptakan desa yang bersih, indah dan nyaman," harapnya.

No comments:

Post a Comment