Showing posts with label Koramil 10/SR. Show all posts
Showing posts with label Koramil 10/SR. Show all posts

Bumikan Pancasila di Kalangan Pelajar, Babinsa Koramil 0204-10/SR Beri Pembekalan Wasbang di Sekolah

Bumikan Pancasila di Kalangan Pelajar, Babinsa Koramil 0204-10/SR Beri Pembekalan Wasbang di Sekolah.

Pemahaman nilai-nilai Pancasila di kalangan pelajar yang semakin luntur saat ini, memicu keresahan banyak pihak. Salah satunya para Babinsa di jajaran Kodim 0204/Deli Serdang. 

Untuk itu, Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Sertu Daswir pun rela meluangkan waktunya untuk secara khusus menjadi Gadik (Tenaga Pendidik) sementara di salah satu SMA di Desa Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Di hadapan para siswa, Sertu Daswir memberikan pembekalan materi Wasbang (Wawasan Kebangsaan). "Materi ini penting, karena berkaitan dengan jati diri kalian sebagai pelajar Indonesia yang merupakan generasi penerus masa depan bangsa," ucapnya.

Dijelaskan Sertu Daswir, salah satu materi Wasbang, yakni Pancasila, perlu disegarkan kembali di dalam hati sanubari para pelajar. Karena saat ini, nilai-nilai Pancasila semakin memudar, khususnya di kalangan para pelajar.

"Indikasi pudarnya nilai-nilai Pancasila itu bisa kita lihat dalam banyak hal. Seperti aksi tawuran antarpelajar yang kian marak dari hari ke hari, genk motor dan banyak lainnya," terang Sertu Daswir.
 
Bumikan Pancasila di Kalangan Pelajar, Babinsa Koramil 0204-10/SR Beri Pembekalan Wasbang di Sekolah.Kondisi ini, dinilai Sertu Daswir tidak boleh dibiarkan. Karena akan melemahkan semangat bela negara dan jiwa patriotisme para pelajar terhadap Bangsa dan Negara Indonesia. 

Oleh karena itu, para pelajar diharapkan Sertu Daswir untuk menggali kembali nilai-nilai Pancasila yang terkandung dalam budaya dan kearifan lokal bangsa Indonesia.

"Jangan terbawa arus kemajuan zaman yang justeru melemahkan semangat kebangsaan kita sebagai orang Indonesia. Cintailah apa yang ada di sekitar kalian, baik itu budaya maupun cara hidup yang kesemuanya merupakan kearifan lokal yang diwariskan leluhur pendiri bangsa," pungkas Sertu Daswir.


Irup Bendera, Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah Tanamkan Nilai – nilai Pancasila ke Siswa SD



 Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/Deli Serdang, Pelda Jajang Mustopa menjadi Irup Bendera di salah satu Sekolah Dasar di Desa Sei Bamban, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Upacara bendera dilaksanakan dengan peserta para siswa, guru dan dua personil Babinsa Koramil 0204-10/SR.

Kegiatan upacara bendera setiap hari Senin ini selalu menghadirkan Babinsa sebagai Inspektur Upacara, dengan harapan tidak saja bisa memberikan contoh kedisiplinan, tetapi juga bisa membekali jiwa nasionalisme dan semangat bela negara di dalam sanubari para siswa sekolah dasar.

Begitu juga yang dilakukan Pelda Jajang Mustopa saat memberikan amanat upacara bendera di sekolah dasar tersebut.

Di sana, Pelda Jajang Mustopa memberikan pembekalan tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang). Yakni tentang nilai-nilai Pancasila yang saat ini semakin pudar di kalangan para siswa sekolah.

Dikatakan Pelda Jajang Mustopa, sebagai Babinsa, dirinya berkewajiban untuk bisa menanamkan lagi nilai-nilai Pancasila, agar tidak hilang jiwa nasionalismenya sebagai Pelajar serta masyarakat penerus bangsa dan negara Indonesia.

“Nilai-nilai Pancasila yang perlu dipelihara oleh setiap anak bangsa Indonesia, yakni nilai Ketuhanan, nilai Kemanusiaan, nilai Persatuan, nilai Kerakyatan, dan nilai Keadilan Sosial,” jelas Pelda Jajang Mustopa.

Nilai-nilai Pancasila ini bukan sekadar simbol atau kalimat-kalimat yang harus dihafalkan, tetapi harus dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari sejak dini.

Yakni, saling bertoleransi antarumat beragama, baik kepada teman, saudara, maupun tetangga, serta hidup rukun antarumat beragama dan tidak mengganggu ibadah mereka.

Kemudian, saling menyayangi sesama umat manusia dengan bergaul tanpa membedakan suku, ras, agama, kekayaan, maupun derajat sosial lainnya, serta bersikap tenggang rasa dengan cara menghargai pendapat orang lain.

Lalu, cinta tanah air dan bangsa. Misalnya menjaga lingkungan, mematuhi peraturan, bangga dengan produk dalam negeri, serta mau bergotong royong membersihkan kampung atau membersihkan kelas.

Nilai Pancasila ke empat, adalah mengambil keputusan dengan cara musyawarah dan mengedepankan kepentingan umum, menghormati setiap hasil keputusan musyawarah yang diputuskan secara bersama, serta bebas menyampaikan pendapat dengan cara-cara yang santun dan sopan.

Terakhir, bersungguh-sungguh dalam belajar dan melaksanakan kewajiban yang diberikan, menghormati hak-hak orang lain, bersikap adil dengan teman dan saudara, serta menghargai dan tidak mencela hasil karya orang lain.

Dukung Program Ketahanan Pangan, Koramil 10/SR Dampingi Petani Desa Sei Buluh, Olah Lahan

 Para Babinsa jajaran Kodim 0204/DS siap mendukung program Ketahanan Pangan yang telah dicanangkan oleh pemerintah. Untuk itu hampir setiap hari para Babinsa turun ke sawah untuk membantu petani meningkatkan hasil panen.

Seperti yang dilakukan personel Koramil 10/SR Kodim 0204/DS saat membantu petani mengolah lahan jagung di Desa Sei Buluh, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai,

Dalam prakteknya para Babinsa tidak hanya membantu mengolah lahan, tapi juga seluruh tahap mulai dari proses penanaman, pengolahan lahan, pemeliharaaan tanaman hingga panen.

"Jadi dalam rangka membantu program Ketahanan Pangan ini, para Babinsa jajaran Koramil 10/SR membantu seluruh proses tanam. Bahkan hingga hasilnya ikut kita bantu pemasarannya dalam rangka membantu petani," ujar Danramil 10/SR Kapten Inf Sucipto.

Kepedulian persolen Koramil 10/SR ini, ujar Kapten Sucipto, sebagai wujud kepedulian TNI AD kepada warga wilayah binaan. "Kita berharap melalui pendampingan program Ketahanan Pangan ini, dapat meningkatkan perekonomian masyarakat pedesaan," pungkasnya. 

Irup Bendera, Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah Tanamkan Nilai-Nilai Pancasila ke Siswa SD

Irup Bendera, Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah Tanamkan Nilai-Nilai Pancasila ke Siswa SD.

 Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/Deli Serdang, Pelda Jajang Mustopa menjadi Irup Bendera di salah satu Sekolah Dasar di Desa Sei Bamban, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Upacara bendera dilaksanakan dengan peserta para siswa, guru dan dua personil Babinsa Koramil 0204-10/SR.

Kegiatan upacara bendera setiap hari Senin ini selalu menghadirkan Babinsa sebagai Inspektur Upacara, dengan harapan tidak saja bisa memberikan contoh kedisiplinan, tetapi juga bisa membekali jiwa nasionalisme dan semangat bela negara di dalam sanubari para siswa sekolah dasar.

Begitu juga yang dilakukan Pelda Jajang Mustopa saat memberikan amanat upacara bendera di sekolah dasar tersebut. 

Di sana, Pelda Jajang Mustopa memberikan pembekalan tentang Wawasan Kebangsaan (Wasbang). Yakni tentang nilai-nilai Pancasila yang saat ini semakin pudar di kalangan para siswa sekolah.

Dikatakan Pelda Jajang Mustopa, sebagai Babinsa, dirinya berkewajiban untuk bisa menanamkan lagi nilai-nilai Pancasila, agar tidak hilang jiwa nasionalismenya sebagai Pelajar serta masyarakat penerus bangsa dan negara Indonesia. 

"Nilai-nilai Pancasila yang perlu dipelihara oleh setiap anak bangsa Indonesia, yakni nilai Ketuhanan, nilai Kemanusiaan, nilai Persatuan, nilai Kerakyatan, dan nilai Keadilan Sosial," jelas Pelda Jajang Mustopa.

Nilai-nilai Pancasila ini bukan sekadar simbol atau kalimat-kalimat yang harus dihafalkan, tetapi harus dipraktikkan dalam kehidupan sehari-hari sejak dini.
 
Irup Bendera, Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah Tanamkan Nilai-Nilai Pancasila ke Siswa SD.Yakni, saling bertoleransi antarumat beragama, baik kepada teman, saudara, maupun tetangga, serta hidup rukun antarumat beragama dan tidak mengganggu ibadah mereka.

Kemudian, saling menyayangi sesama umat manusia dengan bergaul tanpa membedakan suku, ras, agama, kekayaan, maupun derajat sosial lainnya, serta bersikap tenggang rasa dengan cara menghargai pendapat orang lain. 

Lalu, cinta tanah air dan bangsa. Misalnya menjaga lingkungan, mematuhi peraturan, bangga dengan produk dalam negeri, serta mau bergotong royong membersihkan kampung atau membersihkan kelas.

Nilai Pancasila ke empat, adalah mengambil keputusan dengan cara musyawarah dan mengedepankan kepentingan umum, menghormati setiap hasil keputusan musyawarah yang diputuskan secara bersama, serta bebas menyampaikan pendapat dengan cara-cara yang santun dan sopan.

Terakhir, bersungguh-sungguh dalam belajar dan melaksanakan kewajiban yang diberikan, menghormati hak-hak orang lain, bersikap adil dengan teman dan saudara, serta menghargai dan tidak mencela hasil karya orang lain.


MewakilI Dandim DS, Danramil Sei Rampah Hadiri Manasik Haji Serdang Bedagai

 


Dandim 0204/Deli Serdang, Letkol Inf Alex Sandri diwakili Danramil 10 – Sei Rampah, Kapten Inf Sucipto menghadiri acara Bimbingan Manasik Calon Jamaah Haji Kabupaten Serdang Bedagai yang dihadiri Wakil Bupati Serdang Bedagai, Adlin Yusri Tambunan, Jumat (03/05/24).

Hadir dalam kegiatan tersebut, Pj Sekda Kabupaten Sergai Rusmaini Purba, Kapolres Sergai diwakili Ipda Adil, Kemanag Sergai Zulkifli Sitorus, Kabag Kesra Sergai, Suhendra Damanik, Ketua MUI Sergai, Haspul Huznain, Tokoh Agama dan Masyarakat beserta Para Calon Jamaah Haji Kabupaten Sergai.

Dalam sambutannya, Wakil Bupati Sergai Adlin Yusri Tambunan mengucapkan puji syukur kehadirat Allah SWT atas segala nikmat dan karunia yang tak terhingga terlebih pada saat ini kita berkumpul guna mengikuti acara bimbingan manasik haji kabupaten Sergai tahun 2024.

Dikatakannya, Insyallah dalam waktu dekat ini bapak/ibu calon Jama’ah haji akan menunaikan ibadah yang sangat mulia.

Satu ibadah yang tidak semua umat Islam di berikan kesempatan untuk menunaikannya.

“Ibadah haji Kita semua yang mendapat kesempatan ketanah suci tahun ini sudah sepantasnya bersyukur masih banyak di antara saudara-saudara kita yang seharusnya berangkat akan tetapi harus tertunda karna berbagai hal,” ucapnya.

Oleh karna itu kita semua agar dapat menyiapkan diri dalam melaksanakan haji baik persiapan fisik maupun mental sehingga para calon jama’ah haji dapat menunaikan ibadah haji sesuai syariat Islam dan dapat mengerjakan seluruh syariat dan rukun dengan sempurna

Babinsa Koramil 0204-10/SR PAM Idul Fitri di Rest Area To Medan – Tebing Tinggi

 


Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/Deli Serdang yang dipimpin Kopka D Ginting ikut melakukan Pengamanan (PAM) Idul Fitri 1445 H di Pos PAM Terpadu Rest Area A Km 65 ruas tol Medan-Tebingtinggi, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Selasa (9/4/2024).

Selain personil Koramil 0204-10/SR, penjagaan di Pos PAM Terpadu ini juga dilakukan tim gabungan dari Polri dan instansi pemerintah lainnya.

PAM Idul Fitri di lokasi tersebut dipimpin Ipda Ismail, SH, dari Polres Serdang Bedagai, dengan kekuatan personil gabungan sebanyak 13 orang. Terdiri dari Koramil 0204-10/SR dua personil, Polsek Sei Rampah enam personil, Dinas Kesehatan Sergai tiga personil, dan masing-masing satu personil dari Satpol PP dan Dishub Sergai.

Pos PAM Idul Fitri ini akan berlangsung selama beberapa hari ke depan, terutama saat arus kembali berlangsung. Kegiatan difokuskan untuk memberikan keamanan dan kelancaran pergerakan orang dan barang yang memanfaatkan ruas tol Medan-Tebingtinggi.

Amankan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Babinsa 0204/DS dan Polsek Sei Rampah Gelar Pos PAM Terpadu di Rest Area

Untuk mengamankan perayaan hari  besar keagamaan Hari Raya Idul Fitri 1445 H, Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Sertu Daswir bersama instansi terkait melaksanakan Pos PAM.

Kegiatan pos pengamanan itu digelar di Rest Area A Km 65 Jalan Tol Medan - Tebing Tinggi, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai

Pos PAM Terpadu dengan perwira pengendali (Padal) Ipda Ismail, Har, SH, itu melibatkan personel Koramil 10/SR dua orang, Polsek Sei Rampah, Dinas Kesehatan tiga orang, satpol PP satu orang dan seorang petugas Dishub.

Menurut Sertu Daswir, Pos PAM ini untuk memberikan kenyamanan kepada umat muslim yang akan melaksanakan perayaan Hari Raya Idul Fitri serta memantau dan mengamankan arus balik.

"Melalui Pos PAM ini kita akan memberikan pelayanan dan pengawasan kepada umat muslim yang merayakan Hari Raya Idul Fitri 1445 H," ujarnya. 

Dandim 0204/DS Bersama Muspika dan Bupati Sergai Operasi Pasar di Pajak Baru Sei Rampah

Komandan Kodim 0204/DS Letkol Inf Alex Sandri, S.Hub, Int diwakili Danramil 10/SR Kapten Inf Sucipto bersama Bupati Serdang Bedagai Darma Wijaya dan Muspika Sei Rampah  melaksanakan kegiatan operasi pasar di Pajak Baru Sei Rampah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Hadir juga dalam kegiatan tersebut Kapolres Sergai AKBP  Oxi Yudha Pratama, Kadis Disperidaksar Roi Sipane, Asisten 2 Fitriadi S.Sos, Kadis Kesehatan Dr Yonli, Inspektorat : Dimas, Para Kabag dan Sekretaris Upd Kabupaten Sergai.

Berdasarkan hasil sidak diketahui harga masih relatif stabil. Kalaupun ada kenaikan hanya sebagian kecil saja yang mengalami kenaikan, seperti telur ayam. Sedangkan harga sembako masih relatif stabil.

Para pedagang mohon kepada Bupati agar harga beras di pasaran harus distabilkan terus jangan sampai ada kenaikan lagi karena dapat menyusahkan masyarakat dan perekonomian.

"Saat ini daya beli masyarakat terus menurun, jadi kalau harga beras terus dinaikkan, kami kuatir tidak bisa terjangkau oleh masyarakat. Hal ini tentu berimbas kepada perekonomian Pemerintah Kabupaten Sergai," ujar pedagang.

Adapun harga-harga bahan pokok di Pajak Baru Sei Rampah adalah 

Gula pasir 

Harga sekarang :Rp  17.500 /kg

Cabe merah : 

Harga sekarang Rp 42.000   /kg

Bawang merah :

Harga Sekarang  45.000  /kg

Telur satu papan:

Harga sekarang Rp 48.000

 Minyak makan

Harga Sekarang Rp   16.500 /Kg

Daging Normal Rp   130.000 /Kg

Daging Ayam Rp. 26.000   /kg. 

Rabu Bersinar, Pelda Jajang Mustopa Ajak Siswa Ngobrol Santai Stop Narkoba

Rabu Bersinar, Pelda Jajang Mustopa Ajak Siswa Ngobrol Santai Stop Narkoba

Pendekatan secara humanis terhadap siswa di desa binaan terus dilakukan para Babinsa jajaran Kodim 0204/Deliserdang. 

Selain untuk memberikan pembinaan, pendekatan secara abang dan adik itu juga diperlukan agar para siswa mau dan mengikuti arahan dari Babinsa guna kebaikan di masa depan mereka.

Hal inilah yang sedang dilakukan Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Pelda Jajang Mustopa di salah satu sekolah di Desa Sei Bamban, Kecamatan Sei Bamban, Kabupaten Serdang Bedagai 

Di sekolah tersebut, Pelda Jajang Mustopa mengumpulkan sejumlah siswa, dan mengajak mereka berdiskusi tentang bahaya narkoba dan cara mencegahnya. 

Topik ini sengaja dipilih. Selain sebagai pelaksanaan tugas pembinaan teritorial melalui program Rabu Bersinar Kodim 0204/DS, permasalahan narkoba juga sudah saatnya untuk diketahui secara luas para siswa, sehingga mereka bisa secara mandiri melakukan pencegahan dini. 

Menurut Pelda Jajang Mustopa, para siswa perlu diberitahu segala hal tentang narkoba, mulai dari cara produksinya, cara peredarannya, sasarannya hingga dampak yang ditimbulkannya, sehingga diharapkan mereka akan melakukan proteksi pada diri sendiri. 
 
"Setelah mengetahui semua hal ini, para siswa kita harapkan menjadi paham, sehingga menyadari kenapa narkoba itu dilarang, namun tetap beredar secara gelap di lingkungan masyarakat," ucap Pelda Jajang Mustopa.

Dijelaskannya, semua orang yang bisa mengakses internet, akan dengan mudah mengetahui segala hal tentang narkoba. Mulai dari kasus pengungkapannya hingga para korbannya. 

Namun itu semua tidak seluruhnya mengungkap tentang narkoba. Bahwa peredaran gelap narkoba itu sebenarnya merupakan perang proxy atau Proxy War.

Yakni sebuah konfrontasi antara dua kekuatan besar dengan menggunakan pemain pengganti untuk menghindari konfrontasi secara langsung dengan alasan untuk mengurangi risiko konflik langsung yang berisiko pada kehancuran fatal.
 
Rabu Bersinar, Pelda Jajang Mustopa Ajak Siswa Ngobrol Santai Stop Narkoba. Ditegaskan Pelda Jajang Mustopa, narkoba di dalam negeri ini 100% diimpor dari luar. Dan meskipun aparat kemananan terus mencegahnya masuk, tetap saja ada celah yang meloloskan barang haram itu hingga beredar di tengah masyarakat. 

"Untuk itu, diperlukan kebijaksanaan dan komitmen dari kalian para siswa untuk tidak melibatkan diri. Karena kalian adalah benteng terakhir dari Proxy War tadi. Kalau kalian bisa dikalahkan karena tergoda untuk coba-coba hingga akhirnya menjadi kecanduan, maka itulah saatnya kehancuran. Tidak hanya pada diri sendiri dan masa depan kalian, tetapi juga lingkungan tempat tumbuh dan bermain kalian, bahkan negara kalian," urai Pelda Jajang Mustopa. 

Di akhirnya obrolan santainya, Pelda Jajang Mustopa mengingatkan bahwa sekeras apapun manusia berusaha terhadap sesuatu, tidak akan 100% berhasil tanpa ridho Allah SWT. 

"Karenanya, jangan menjauh dari Allah SWT/Tuhan Yang Maha Esa. Mintalah bantuan-NYA. Karena hanya DIA tempat meminta pertolongan yang pasti datangnya pertolongan itu," pungkas Pelda Jajang Mustopa. 


Pelda Usman Nawawi Pimpin Senin Kebangsaan di SMP Al Washliyah Firdaus

Pelda Usman Nawawi Pimpin Senin Kebangsaan di SMP Al Washliyah Firdaus.

Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/DS, Pelda Usman Nawawi memimpin kegiatan Senin Kebangsaan di SMP Al Washliyah Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai. 

Kegiatan Senin Kebangsaan ini merupakan program serbuan teritorial Kodim 0204/DS di wilayah dalam rangka meningkatkan nilai-nilai nasionalisme dan patriotisme warga masyarakat.

 kegiatan Senin Kebangsaan di SMP Al Washliyah Firdaus itu dilaksanakan dengan upacara bendera. Pelda Usman Nawawi tampil sebagai inspektur upacara dengan peserta upacara para guru dan siswa.

Dalam arahannya, Pelda Usman menegaskan, pembekalan nilai-nilai Pancasila kepada generasi muda khususnya pelajar, sangat penting dilakukan. Karena saat ini ada kecenderungan para pelajar telah melupakan nilai-nilai Pancasila yang merupakan jati diri bangsa Indonesia. 

"Nilai-nilai Pancasila yang meliputi ketuhanan, kemanusiaan, persatuan, musyawarah dan mufakat serta keadilan sosial, sudah begitu sulit didapati dalam diri seorang pelajar, akibat terpengaruh budaya asing yang masuk melalui teknologi," jelas Pelda Usman. 

Padahal, nilai-nilai Pancasila inilah yang menjadikan bangsa dan negara Indonesia bisa hidup dan berdaulat di tengah bangsa lain di dunia. Namun justeru setelah iklim kemerdekaan diraih Indonesia, generasi mudanya malah mulai melupakan nilai-nilai Pancasila yang menjadi ideologi negara. 
 
Pelda Usman Nawawi Pimpin Senin Kebangsaan di SMP Al Washliyah Firdaus."Hal ini perlu segera dicegah agar kalian sebagai generasi penerus tidak lupa jati diri bangsa, dan sebaliknya justeru meneruskan apa yang telah diperjuangkan oleh para pendahulu bangsa," ucap Pelda Usman.

Dalam kegiatan Senin Kebangsaan ini, Pelda Usman juga mengingatkan kepada pelajar, bahwa pelaksanaan upacara bendera ini jangan dianggap seremonial belaka. Namun harus dimaknai sebagai pembinaan disiplin. 

"Tidak ada orang yang sukses tanpa hidup dengan disiplin. Begitu juga kalian. Jika sejak dini sudah menjaga disiplin, maka kesuksesan akan datang," pungkasnya.


Irup di SMP Al Washliyah Firdaus, Pelda Usman Bangkitkan Disiplin para Pelajar

Irup di SMP Al Washliyah Firdaus, Pelda Usman Bangkitkan Disiplin para Pelajar.

 Tidak setiap upacara bendera di sekolah bisa dipimpin oleh seorang Prajurit TNI. Begitu juga di SMP Al Washliyah Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Senin (18/3/2024) pagi tadi. 

Ketika Pelda Usman Nawawi dari Koramil 0204-10/Sei Rampah, Kodim 0204/DS, tampil sebagai Inspektur Upacara (Irup), para siswa pun tampil penuh semangat. 

Langkah tegap, suara lantang dan keyakinan tinggi, diperlihatkan para siswa yang menjadi peserta pengibar bendera di upacara tersebut. 

"Saya bangga melihat adik-adik penuh semangat melaksanakan upacara bendera ini. Ingat! Kegiatan ini bukan sekadar seremonial belaka. Tetapi merupakan ritual yang mengandung banyak makna mendalam, yang mencakup patriotisme, penghargaan terhadap pahlawan, persatuan, nilai-nilai, refleksi, perdamaian, dan kebersihan," ungkap Pelda Usman. 

Upacara bendera merupakan salah satu upaya untuk mewujudkan tujuan pendidikan yang mencakup nilai-nilai penanaman sikap disiplin, kerja sama, rasa percaya diri, dan tanggung jawab.
 
Irup di SMP Al Washliyah Firdaus, Pelda Usman Bangkitkan Disiplin para Pelajar.Begitu juga yang diharapkan dengan para siswa di SMP Al Washliyah Firdaus ini. Melalui upacara bendera ini, akan tumbuh jiwa nasionalisme para siswa dengan cara ikut mengenang jasa para pahlawan yang telah gugur untuk membela bangsa Indonesia," terangnya.

Berbagai pesan dan motivasi lainnya juga disampaikan Pelda Usman dalam upacara bendera ini, dengan harapan sikap penghargaan dan pemahaman terhadap Pancasila yang kian luntur, bisa diperbaiki oleh para siswa untuk kembali dijadikan budaya bangsa guna diwariskan ke generasi berikutnya.

Kegiatan berlangsung aman dan lancar, di mana para siswa mengaku senang bisa mengikuti upacara di sekolah dengan dipimpin seorang Prajurit TNI. 

Meski Puasa, Babinsa Tetap Gelar Binsik kepada Sekuriti PT Soeloeng Laoet Sinah Kasih Sergai

Meski Puasa, Babinsa Tetap Gelar Binsik kepada Sekuriti PT Soeloeng Laoet Sinah Kasih Sergai.

Puasa Ramadhan 1445 H tak menghalangi aktivitas pada Babinsa di jajaran Kodim 0204/Deliserdang untuk melakukan tugas pembinaan teritorial guna ketahanan wilayah. 

Salah satu contohnya seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 0204-10/Sei Rampah di PT Soeloeng Laoet Sinah Kasih, Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Di perusahan perkebunan sawit ini, Babinsa melakukan kegiatan pembinaan fisik (Binsik) kepada para sekuriti (petugas pengamanan) melalui kegiatan Senam Kesegaran Jasmani. 

Kegiatan senam bersama ini tidak hanya sebatas menggerakkan tubuh dengan gerakan yang sudah ditentukan, tetapi juga sebagai sarana melatih kesigapan dalam menjalankan perintah atau instruksi. 
 
Meski Puasa, Babinsa Tetap Gelar Binsik kepada Sekuriti PT Soeloeng Laoet Sinah Kasih Sergai.Tak kalah pentingnya, kegiatan senam bersama seperti ini juga baik untuk membangun kebersamaan dan kekompakan di antara sesama petugas sekuriti, maupun antara sekuriti dengan pihak atasan. 

"Dengan rutin melakukan senam atau olah raga lainnya, tubuh akan lebih bugar dan lebih sehat, sehingga pelaksanaan tugas bisa berjalan maksimal berkat adanya tim work yang solid," ungkap Babinsa.

Dalam kegiatan serbuan teritorial Selasa Sehat Koramil 0204-10/Sei Rampah itu, Babinsa juga mendorong petugas sekuriti PT Soeloeng Laoet Sinah Kasih untuk tetap membangun sinergitas dengan institusi lainnya guna membangun kondusifitas wilayah yang lebih terjaga. 


Dandim 0204/DS Silaturahmi ke Bupati Sergai dan Kunjungi Koramil 0204-10/SR

Sebagai pejabat baru Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Inf Alex Sandri, SHub Int, MHI, terus membangun silaturahmi dengan segenap unsur Forkopimda di wilayah teritorialnya.

Seperti Kamis pagi (7/3/2024) pukul 09.00 Wib, misalnya. Dandim didampingi Pasi Intel Kodim 0204/DS, Lettu Kav Moerfy mengunjungi Kantor Bupati Sergai, H Darma Wijaya, SE, di Sei Rampah.

d kunjungan ini, selain untuk memperkenalkan diri secara langsung kepada Bupati, Dandim juga ingin membangun hubungan kerja sama ke depan yang lebih baik di antara kedua institusi.

Kehadiran Dandim disambut dengan hangat oleh Bupati, Darma Wijaya, sekaligus kerja sama kedua belah pihak yang sudah terbina dengan baik selama ini, bisa lebih ditingkatkan lagi, terutama untuk memacu pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah.

Pertemuan antara Dandim dengan Bupati yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan ini diakhiri dengan foto bersama.

Selanjutnya, dari Kantor Bupati Sergai, Dandim bergerak menuju Markas Koramil 0204-10/Sei Rampah.

Tujuan Dandim berkunjung tak lain untuk menyapa langsung Prajurit dan Persit di lingkungan Koramil 0204-10/SR.

Setelah menerima laporan kondisi wilayah dari Danramil 0204-10/SR, Kapten Inf Sucipto, Dandim kemudian memberikan pengarahan dilanjutkan dengan peninjauan areal sekitar Markas Koramil dan perumahan dinas prajurit. 

Dandim 0204/DS Silaturahmi ke Bupati Sergai dan Kunjungi Koramil 0204-10/SR

Dandim 0204/DS kunjungan silaturahmi ke Bupati Serdang Bedagai.MedanEkspress | Sei Rampah - Sebagai pejabat baru Dandim 0204/Deliserdang, Letkol Inf Alex Sandri, SHub Int, MHI, terus membangun silaturahmi dengan segenap unsur Forkopimda di wilayah teritorialnya.

Seperti Kamis pagi (7/3/2024) pukul 09.00 Wib, misalnya. Dandim didampingi Pasi Intel Kodim 0204/DS, Lettu Kav Moerfy mengunjungi Kantor Bupati Sergai, H Darma Wijaya, SE, di Sei Rampah.

Maksud kunjungan ini, selain untuk memperkenalkan diri secara langsung kepada Bupati, Dandim juga ingin membangun hubungan kerja sama ke depan yang lebih baik di antara kedua institusi.
 
Dandim 0204/DS mengunjungi Markas Koramil 0204-10/Sei Rampah.Kehadiran Dandim disambut dengan hangat oleh Bupati, Darma Wijaya, sekaligus kerja sama kedua belah pihak yang sudah terbina dengan baik selama ini, bisa lebih ditingkatkan lagi, terutama untuk memacu pembangunan dan kesejahteraan masyarakat di wilayah.

Pertemuan antara Dandim dengan Bupati yang berlangsung dalam suasana kekeluargaan ini diakhiri dengan foto bersama. 

Selanjutnya, dari Kantor Bupati Sergai, Dandim bergerak menuju Markas Koramil 0204-10/Sei Rampah.
 
Dandim 0204/DS meninjau areal sekitar Markas Koramil 0204-10/Sei Rampah.Tujuan Dandim berkunjung tak lain untuk menyapa langsung Prajurit dan Persit di lingkungan Koramil 0204-10/SR.

Setelah menerima laporan kondisi wilayah dari Danramil 0204-10/SR, Kapten Inf Sucipto, Dandim kemudian memberikan pengarahan dilanjutkan dengan peninjauan areal sekitar Markas Koramil dan perumahan dinas prajurit. 


Wujud Tanggungjawab ke Warga Binaan, Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Ajak Gotong Royong

 Sebagai prajurit TNI AD, Babinsa jajaran Kodim 0204/DS memiliki tanggungjawab terhadap warga binaan.

Untuk itu, para Babinsa wajib turun ke masyarakat untuk mengetahui setiap permasalahan yang terjadi dan mencari solusi penyelesaiannya.

Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS melaksanakan kegiatan gotong royong di Desa Sei Rejo, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Gotong royong dilaksanakan dengan membersihkan kiri dan kanan badan jalan. Rumput-rumput liar dan sampah dibersihkan, sehingga sepanjang jalan utama di Desa Sei Rejo terlihat bersih, indah dan rapi.

Di tempat terpisah, Danramil 10/SR Kapten Inf Sucipto memberikan apresiasi kepada personelnya yang melaksanakan kegiatan gotong royong.

"Itu sudah tanggungjawab prajurit TNI AD kepada warga binaan. Termasuk Koramil 10/SR yang melaksanakan kegiatan gotong royonh di Desa Sei Rejo, sehingga desa terlihat bersih, indah dan enak dipandang," ujar Danramil.

Ia berharap agar warga tetap melaksanakan kegiatan gotong royong untuk menjaga kebersihan desa. 

Kepedulian kepada Warga Kurang Mampu, Babinsa Kodim 0204/DS Berbagi di Desa Sei Rampah

Kepedulian personel Babinsa jajaran Kodim 0204/DS kepada warga binaan, semakin hari terus bertambah. Melalui rangkaian kegiatan program serbuan teritorial harian, para Babinsa turun ke tengah-tengah warga untuk mengatasi setiap permasalahan yang terjadi.

Seperti yang dilakukan Pelda Usman di Desa Sei Rampah, kecamatan Sei Rampah, kabupaten Serdang Bedagai, 

Melalui program serbuan teritorial harian Sabtu Simpati, personel Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS itu menyisihkan sebagian rezekinya untuk berbagi kepada warga kurang mampu.

Melalui kegiatan berbagi ini, Peltu Usman berharap dapat mengurangi beban warga kurang mampu. Terlebih saat ini, harga kebutuhan pokok terus melambung, sehingga menjadi beban bagi warga.

"Kita berharap melalui kegiatan berbagi ini dapat mengurangi beban warga, terutama yang kurang mampu. Ini merupakan bukti bahwa TNI AD melalui para Babinsa akan terus bersama rakyat untuk menyelesaikan setiap persoalan yang terjadi di tengah-tengah masyarakat," ujarnya.

Danramil Sei Rampah Hadiri Penyuluhan Hukum dan Pemeriksaan Kesehatan Gratis

 


Danramil-10/SR, Kodim Deli Serdang, Kapten Inf Sucipto bersama Muspika Kecamatan Sei Rampah melaksanakan kegiatan penyuluhan hukum dan pemeriksaan kesehatan gratis yang berlangsung Aula Kantor Camat Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Kegiatan yang dipimpin Camat Sei Rampah, Rahmat Suhendra turut juga dihadiri Sekcam Sei Rampah, Andi, Kapolsek Firdaus AKP Andi Sujendral, Kepala Puskemas Sei Rampah dr. Asro hermanto, seluruh kadus Sekecamatan Sei Rampah serta Tokoh Masyarakat dan Tokoh Agama.

Dalam sambutannya, Camat Sei Rampah, Rahmat Suhendra mengatakan mari kita semua menjaga kesehatan untuk menghadapi pemilu ini dan berkerja sama untuk menjaga pemilu damai.

Terlebih lagi dalam menjelang pemilu/pilpres untuk menjaga kesehatan l menghadapi pemilu ini agar kita bisa menggunakan hak pilihnya.

“Mari kita sama sama mencegah peredaraan narkoba setiap daerah jika masyarakat melihat ada peredaran narkoba agar segera laporkan ke Babinsa dan Bhabinkamtibmas guna mendukung wilayah kita bebas dari Narkoba,” ujarnya.

Diharapkan kepada seluruh masyarakat agar di tahun politik ini hindari gesekan sesama masyarakat karena beda pendapat atau pilahan dan jika ada yang membuat profokasi segera laporkan ke Babinsa atau bhabinkamtibmas

Senada dengan itu, Kapolsek Firdaus AKP Andi Sujendral, mengatakan jika ada permasalahan sekecil apa pun harus kita sikapi dan laporan kan agar tidak menjadi besar dan dapat di atasi secapatnya oleh Babinsa dan Bhabinkamtibmas.

Danramil 10/SR Hadiri Kegiatan Musrenbang RKPD Kecamatan Sei Rampah

 Komandan Koramil 10/SR Kodim 0204/DS diwakili Pelda Jajang menghadiri kegiatan Musyawarah Rencana Pembangunan (Musrenbang) RKPD Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Kegiatan digelar di kantor Camat Sei Rampah di Dusun 11, Desa Firdaus Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai.

Hadir dalam kegiatan itu Camat Sei Rampah di wakili Andi berserta jajarannya, Danramil 10/SR diwakili Pelda Jajang, Seketaris Dinas Ketahanan Pangan (Ketapang) Gidion Tarigan, Kepala Puskesmas Sei Rampah, Kepala Desa, yang diwakili oleh Sekdes, Ketua BPD dan LKMD Se Kkecamatan Sei Rampah, Tokoh Masyarakat, Tokoh Agama, pemuda, Tokoh Wanita Sekecamatan Sei Rampah.

Adapun hasil Musrenbang antara lain perbaikan rumah tidak layah huni sebanyak 50 unit di Desa Simpang Empat, bantuan ternak kambing 50 ekor di Desa Sei Parit, bantuan bibit ikan lele 30 ribu ekor untuk Desa Pematang Pelintahan, pelatihan daur ulang sampah dan budi daya ikan gurami di Desa simpang empat, perbaikan rumah tidak layak huni sebanyak 8 unit di Desa Pematang Pelintahan.

Kemudian pengadaan dan perlengkapan sarana dan prasaran olahraga sepak bola (1 Paket) dan Tenis meja (2 Paket) di Desa Rambung Sialang Tengah, bantuan bibit ikan lele (1000 ekor) dan Lembu (20 ekor) serta Kambing (40 ekor) untuk Desa Rambung Sialang Hulu.

Kemudian bantuan pompa air sebanyak 32 unit di Desa Pematang Ganjang, bantuan benih cabai dan bawang merah 10 ribu benih di Desa Simpang empat serta bantuan jaminan kesehatan masyarakat di Desa Firdaus. 

Babinsa Sei Rampah Laksanakan Wasbang Kepada Pelajar di Cempedak Loban



Sejumlah pelajar SMP dikawasan Desa Cempedak Lobang, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, mendapatkan pembekalan Wawasan Kebangsaan dari Babinsa Koramil-10/SR, Kodim DS, Serda Heri.

Kegiatan ini agar memperkuat wawasan para generasi muda semenjak dini tentang pemahaman Pancasila kepada para pelajar.

Dalam kegiatan tersebut, Serda Heri kepada pelajar untuk menanamkan nilai-nilai pancasila ini kepada pelajar dalam sikap patriotis dan nasionalis sebagai generasi penerus bangsa dalam mengisi kemerdekaan Indonesia.

Dalam pengarahannya, ia mengimbau pelajar untuk disiplin dan mematuhi aturan sekolah sehingga bisa bermanfaat bagi para pelajar sebagai bekal ketika melanjutkan pada jenjang pendidikan yang lebih tinggi. 

Giat di Kampung Pancasila Desa Pematang Ganjang, Ini Pesan Babinsa Kodim 0204/DS ke Warga

 Babinsa Koramil 10/SR Kodim 0204/DS Kopda Suhendra memberikan arahan tentang Pancasila kepada warga Kampung Pancasila Desa Pematang Ganjang, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,

Menurutnya, sebagai dasar negara Pancasila memuat butir-butir yang menjadi pedoman bagi seluruh rakyat Indonesia dalam menjalani kehidupan sehari-hari.

"Butir-butir Pancasila merupakan pedoman bagi seluruh rakyat Indonesia dalam kehidupan berbangsa dan bernegara," ujarnya.

Untuk itu, Kopda Suhendra berharap warga menjadi pelopor pengamalan nilai-nilai Pancasila terhadap masyarakat lainnya.