Bantuan Sembako program Sabtu Simpati Kodim 0204/Deliserdang terus disalurkan oleh para Babinsa kepada setiap warga kurang mampu terutama bagi mereka yang ekonominya terdampak pandemi Covid-19.
Seperti yang dilakukan Babinsa Koramil 12/Bandar Khalifah, Serda M Yansahadi di Desa Bandar Tengah, Kecamatan Bandar Khalifah, Kabupaten Serdang Bedagai,
Bantuan sembako program Sabtu Simpati yang disalurkan berupa beras, minyak goreng, gula dan telur.
"Bantuan sembako Sabtu Simpati ini merupakan wujud kepedulian TNI AD melalui Kodim 0204/DS, Koramil 12/Bkh kepada warga masyarakat kurang mampu yang selama pandemi Covid-19 ini mengalami kesulitan ekonomi," jelas Serda M Yansahadi di sela kegiatan.
Dengan bantuan ini, lanjutnya, diharapkan warga bisa bangkit dari kesulitannya, dan lebih mandiri dalam mengelola ekonomi rumah tangganya.
Di kesempatan yang sama, Serda M Yansahadi juga mengingatkan kepada warga untuk tidak lengah dengan keselamatan dan keamanannya dari bahaya penularan Covid-19.
"Selaku pakai masker dan cuci tangan serta ikuti program vaksinasi. Karena dengan cara itulah kita semua bisa hidup aman di tengah kondisi pandemi yang belum sirna ini," pungkasnya.
No comments:
Post a Comment