Cegah Banjir, Babinsa Kodim 0204/DS Ajak Warga Desa Tebingtinggi Bersihkan Parit

 Untuk mencegah bencana banjir, Babinsa Koramil 24/TTSB Kodim 0204/DS Serda Azamuddin Harahap mengajak warga warga Desa Penonggol, Kecamatan Tebingtinggi Syaahbandar, Kabupaten Serdang Bedagai,

Kegiatan gotong royong dalam rangka kegiatan serbuan teritorial Kamis Tagana ini dilakukan dengan membersihkan parit dan menimbun badan jalan yang berlubang.

Menurutnya, parit yang bersih akan membuat aliran air berjalan lancar, sehingga saat hujan turun, air tidak lagi tersumbat.

"Selama ini jika hujan turun air sampai meluber ke badan jalan, bahkan sampai menggenangi perumahan warga. Melalui gotong royong ini, diharapkan hal itu tidak lagi terjadi," ujarnya.

Sedangkan lubang di badan jalan juga selama ini menjadi persoalan bagi warga. Pasalnya, selama ini sangat mengganggu para pengendara. Kemudian setiap hujan turun lubang menjadi genangan-genangan air.

Serda Azamuddin berharap agar warga terus menggalakkan gotong royong, sehingga kebersihan desa tetap terjaga. 

No comments:

Post a Comment