Bersama Polsek Talun Kenas, Babinsa Kodim 0204/DS Kawal Gakplin Prokes dan PPKM

 

Bekerjasama dengan petugas Polsek Talun Kenas, Babinsa Koramil 20/TK Kodim 0204/DS Serma Soleh melaksanakan kegiatan Operasi Yustisi penegakan disiplin (Gakplin) Protokol Kesehatan (Prokes) dan PPKM Skala Mikro.

Kegiatan dilakukan di Desa Talun Kenas, Kecamatan STM Hilir, Kabupaten Deliserdang, 

Sasaran kegiatan adalah para pengendara dan warga yang sedang melakukan aktivitas di luar rumah.

Melalui kegiatan itu, petugas gabungan mengimbau warga yang sedang melakukan aktivitas di luar rumah untuk selalu mematuhi protokol kesehatan.

"Mari kita tetap mematuhi protokol kesehatan dengan disiplin menggunakan masker, rajin mencuci tangan dan menjaga jarak fisik," ujarnya. 

No comments:

Post a Comment