Mengenalkan profesi TNI kepada seluruh elemen masyarakat di sekitarnya, terutama kepada anak-anak PAUD (Pendidikan Anak Usia Dini), terus dilakukan personil Satgas TMMD ke-116 Kodim 0204/Deliserdang.
Seperti hari ini, Senin (29/5/2023) di TK Uyun, Dusun II, Desa Rambung Sialang Tengah, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai, Sumatera Utara.
Di sana, tiga personil Satgas TMMD mengajak anak-anak TK Uyun bermain sambil belajar.
"Kegiatan ini dimaksudkan untuk menumbuhkan keingintahuan anak-anak terhadap profesi TNI, sehingga mereka yang merupakan generasi penerus bangsa, akan semakin mencintai TNI," jelas Kapten Arm Paidi, Perwira Pengawas TMMD Kodim Deliserdang dari tempat terpisah.
Dalam kegiatan bersama anak-anak TK Uyun itu, personil Satgas TMMD Kodim Deliserdang juga mengenalkan tanda pangkat dan jenis pakaian seragam yang dipakai Prajurit TNI sehari-hari.
Tak lupa, personil Satgas TMMD Kodim Deliserdang juga melatih kekompakan dan kedisiplinan anak-anak TK Uyun ini melalui permainan kelompok.
Kegiatan diakhiri dengan foto bersama dan pemberian cinderamata mata dari personil Satgas TMMD Kodim Deliserdang kepada anak-anak maupun para guru di TK Uyun.
No comments:
Post a Comment