settia

Komitmen Kawal Program Presiden Prabowo, Babinsa Kodim 0204/DS Dampingi Penyaluran MBG di Kecamatan Bintang Bayu

 Sebagai bentuk komitmen untuk mengawal kesuksesan program Makan Bergizi Gratis, Babinsa Koramil 17/KTR Kodim 0204/DS Serda Indramawan melakukan monitoring dan pendampingan penyaluran di wilayah Kecamatan Bintang Bayu, Kabupaten Serdang Bedagai, 

Paket berisi nasi putih, ayam bakar kaliwang, tahu crispy, lalapacrisp dan timun serta jeruk itu dibagikan kepada 3.100 siswa dari 30 sekolah di Kecamatan Bintang Bayu.

Menurut Serda Indramawan, pendampingan dan monitoring ini dilakukan sebagai upaya pengamanan agar proses pembagian berjalan aman dan lancar.

Selain itu, pendampingan ini juga merupakan wujud komitmen TNI AD untuk terus mengawal program Presiden Prabowo Subianto dalam rangka melahirkan generasi cerdas, sehat dan kuat.

"MBG merupakan program mulia yang digagas oleh Presiden Prabowo Subianto untuk melahirkan generasi yang cerdas, sehat dan kuat. Kita selaku prajurit Babinsa akan terus menjaga komitmen untuk mengawal kesuksesan dan kelancaran program ini," ujarnya.

Kolaborasi Cegah Banjir, Babinsa Kodim 0204/DS dan Warga Gotong Royong Bersihkan Parit di Pantai Cermin

Untuk mencegah bencana banjir, Babinsa Koramil 08/PC Kodim 0204/DS Serda MH Saragi kolaborasi bersama warga melaksanakan kegiatan gotong royong.

Kegiatan yang digelar di Desa Celawan, Kecamatan Pantai Cermin, Kabupaten Serdang Bedagai itu dilaksanakan dengan membersihkan parit.

Menurut Serda MH Saragi, gotong royong ini juga untuk menumbuhkan kesadaran warga untuk selalu menjaga kebersihan desa. Desa yang bersih, ujar Serda MH Saragi, selain dapat mencegah banjir juga dapat meningkatkan kesehatan warga.

"Banyak penyakit yang bersumber dari parit seperti malaria, demam berdarah dan lainnya. Untik itu, saya berharap warga terus menggiatkan gotong royong dan tidak membuang sampah sembarangan, terutama ke dalam saluran air seperti parit, sungai maupun saluran irigasi," imbaunya. 

Babinsa Koramil 18/ Galang Lakukan Pendampingan Pembagian MBG

Babinsa Koramil 18/Galang jajaran Kodim 0204/DS melaksanakan kegiatan pendampingan program Makan Bergizi Gratis (MBG) di wilayah Kecamatan Galang, Kabupaten Deliserdang, 

Kegiatan dilaksanakan oleh Badan Gizi Nasional (BGN) kepada 24 sekolah dengan jumlah 10.067  porsi makanan yang berasal dari tiga SPPG di Kecamatan Galang.

Kegiatan dilaksanakan di lingkungan sekolah ini bertujuan memberikan menu makanan sehat kepada para murid, siswa dan pelajar, sekaligus membiasakan pola makan yang bergizi seimbang.

"Kehadiran Babinsa menjadi bentuk dukungan TNI, terhadap program bermanfaat bagi masyarakat," ucap Koptu Julianto salah satu Babinsa Koramil 18/Galang yang melakukan tugas pendampingan.

Data dihimpun, untuk dapur MBG di Desa Petumbukan memberikan sebanyak 3.563 porsi makanan pada murid Taman Kanak- Kanak/PAUD, Sekolah Dasar, Madrasah dan SMP dengan menu makan nasi putih telur asam manis, tempe goreng, tumis labu siam, pisang dan susu cimory.


Untuk dapur MBG di Kelurahan Galang diberikan pada murid TK/RA, SD, Madrasah, siswa SMP/Tsanawiyah dan pelajar SMA sebanyak 3.912 porsi dengan menu makan nasi putih, ayam suwir kemangi, tahu krispi, tumis kacang panjang dan buah jeruk.

Untuk dapur MBG Desa Jaharun A Kecamatan Galang memberikan makanan sebanyak 2.592 porsi kepada murid TK/RA, SD/Madrasah, SMP/Tsanawiyah dan siswa pondok pesantren dengan menu makanan berupa nasi daun pandan bawang goreng, chiken katsu saos, mix vegetable, tahu goreng danbuah salak.

Dalam Kegiatan pembagian makan sehat bergizi gratis dalam bentuk makanan dalam ompreng selesai dilaksanakan dalam keadaan tertib aman dan lancar.

Wujud Kepedulian TNI Atasi Banjir, Koramil 06/LP Kodim 0204/DS dan Warga Gotong Royong Perbaiki Tangul di Lubuk Pakam

Sebagai wujud kepedulian TNI AD untuk mengatasi banjir di desa binaan, personel Koramil 06/LP Kodim 0204/DS bersama warga memperbaiki tanggul yang jeboh akibat banjir. Gotong royon dilaksanakan di perbatasan antara Desa Perbarakan dan Kelurahan Pertapahan, Kecamatan Lubuk Pakam, Kabupaten Deliserdang, 

Gotong royong dilakukan karena tanggul saluran air jebol dihantam banjir beberapa waktu lalu. Kondisi ini tidak hanya dapat mengancam mengancam lahan persawahan warga, tapi juga kawasan pemukiman, karena saat ini hampir di seluruh wilayah Indonesia sedang berada di puncak musim penghujan.

Untuk sementara, kerusakan dilakukan dengan membangun tanggul darurat. Dengan penuh semangat, personel Koramil 06/LP dipimpin Serma Perdiri Sihotang mengisi karung-karung dengan pasir dan ditumpuk di titik-titik kerusakan.

Di tempat terpisah, Danramil 06/LP Kapten Inf Warsito memberikan apresiasi kepada para personelnya yang sigap mengatasi kerusakan pada tanggul yang jeboh. Menurutnya, keterlibatan aktif personelnya dalam kerja bhakti itu bagian dari tugas pembinaan wilayah serta wujud kepedulian terhadap masyarakat.

Melalui kegiatan tersebut, lanjut Danramil menegaskan, bahwa personelnya melalui Babinsa akan terus hadir di tengah warga untuk memperkuat kerjasama, kebersamaan dan semangat gotong royong.

"Kodim 0204/DS akan selalu berupaya untuk terlibat dan membantu kesulitan masyarakat wilayah binaan sebagai bagian dari tugas kewilayahan," ujar Danramil.

Hadir dalam kegiatan tersebut Kabid Pengairan SDABMBK Kabupaten Deli Serdang Dicky Batubara, ST dan anggota, Lurah Petapahan Muhammad Bob Widiansyah, S. STP, personil Koramil 06/LP dipimpin Serma Perdin Sihotang, Koordinator BPP Tanjung Garbus Billy Purba SP, para kelompok tani dan warga Kelurahan Petaphan dan warga Perbarakan. (Sumber: Kodim 0204/DS)

Akselerasi Ketahanan Pangan, Dandim DS Ikuti Evaluasi Pembangunan KDKMP Bersama Aster Panglima TNI

 Dalam upaya mempercepat pembangunan Kawasan Daulat Ketahanan Mutu Pangan (KDKMP), Komandan Kodim (Dandim) 0204/Deli Serdang, Letkol Arh Agung Pujiantoro, mengikuti rapat evaluasi melalui sambungan daring (Zoom Cloud Meeting) yang dipimpin langsung oleh Aster Panglima TNI 

Kegiatan yang berlangsung di Desa Pematang Guntung, Kecamatan Teluk Mengkudu, Kabupaten Serdang Bedagai ini, menjadi momentum krusial untuk meninjau sejauh mana progres fisik dan administratif pengembangan kawasan pangan di wilayah tersebut.

Hadir mendampingi Dandim antara lain Kasdim 0204/DS Mayor Inf Makmur Siahaan, jajaran Danramil Teluk Mengkudu Kapten Czi M Pardosi, Danramil Perbaungan Kapten Inf Aris, Danramil Pantai Cermin Kapten Inf Bomer Sinaga, dan Danramil Tebing Tinggi Kapten Inf Ismail serta Pasi Ter Dim 0204/DS Kapten Inf Mujakir, serta Camat Teluk Mengkudu, Wien Arfandi, S.E., M.AP. Tak hanya unsur pimpinan, koordinasi ini juga melibatkan seluruh Kepala Desa se-Kecamatan Teluk Mengkudu, tokoh masyarakat, tokoh agama, serta para Babinsa setempat.

Dalam arahannya, Aster Panglima TNI memberikan bimbingan teknis serta mengevaluasi paparan dari para Dandim di seluruh Indonesia yang memiliki wilayah KDKMP. Fokus utama evaluasi adalah sinkronisasi antara perencanaan pusat dan implementasi di lapangan guna memastikan ketahanan pangan nasional tercapai secara optimal.

“Kegiatan evaluasi ini bertujuan untuk memastikan setiap kendala di lapangan dapat segera dicarikan solusinya, sehingga pembangunan KDKMP memberikan dampak nyata bagi kesejahteraan masyarakat,” ujar salah satu perwakilan pimpinan di sela-sela kegiatan.

Kehadiran lintas sektoral ini menunjukkan sinergitas yang kuat antara TNI, Pemerintah Daerah, dan elemen masyarakat dalam menyukseskan program strategis nasional.

Koramil 16/DMS Kodim 0204/DS Gelar Patroli Keamanan Bersama Ormas untuk Menjaga Ketertiban Kampung



Dalam rangka menciptakan situasi yang aman dan kondusif di wilayah binaan, Koramil 16/DMS Kodim 0204/DS melaksanakan patroli keamanan bersama organisasi masyarakat (Ormas) pada malam hari, menyusuri sejumlah titik rawan di pemukiman warga Selasa (13/01/2026).

Kegiatan ini dipimpin langsung oleh Babinsa senior Serma Bangun Gultom , didukung personel Ormas setempat. Patroli dilaksanakan dengan rute pemukiman padat penduduk, fasilitas umum, dan area yang dianggap rawan gangguan kamtibmas.



Danramil 16/DMS  menyampaikan bahwa kegiatan patroli ini merupakan bentuk sinergi antara TNI dan masyarakat dalam menjaga keamanan lingkungan. “Kami berharap melalui patroli gabungan ini, potensi gangguan keamanan dapat dicegah dan masyarakat merasa lebih tenang dalam beraktivitas,” ujarnya.

Selain patroli, petugas juga memberikan imbauan kepada warga agar selalu waspada, mengaktifkan kembali ronda malam, serta segera melapor apabila melihat hal-hal yang mencurigakan.

Masyarakat menyambut baik kegiatan ini dan menyatakan siap mendukung upaya bersama menjaga keamanan kampung. Patroli gabungan ini rencananya akan dilakukan secara rutin sebagai langkah preventif menjaga ketertiban dan kenyamanan seluruh warga.

Babinsa Koramil 16/DMS Gotong Royong Perbaiki Jalan Tergenang Bersama Warga

Babinsa Koramil 16/DMS, Kodim 0204/DS, Sertu HSP Hutabarat, menggelar kegiatan Sabtu Bersih bersama warga pada Sabtu,

Kegiatan dilakukan melalui gotong royong memperbaiki jalan yang tergenang air agar tidak menghambat arus lalu lintas kendaraan.

Perbaikan dilakukan dengan menghancurkan batu, kemudian menimbunkannya ke dalam kubangan air di badan jalan. Material tersebut selanjutnya diratakan dan dipadatkan sehingga jalan menjadi lebih nyaman dan aman dilalui warga sekitar.