Komandan Kodim 0204/DS Letkol Arh Agung Pujiantoro SH diwakili Pabung Sergai Mayor Inf Ponidi menghadiri kegiatan peringatan Hari Jadi ke-22 Kabupaten Serdang Bedagai.
Kegiatan dilaksanakan di Alun Alun Kabupaten Sergai di Desa Firdaus, Kecamatan Sei Rampah, Kabupaten Serdang Bedagai,
Upacara dipimpin langsung Bupati Sergai H Dharma Wijaya. Dalam amanatnya Bupati mengajak seluruh ASN Pemkab Sergai untuk bersyukur dan berempati pada HUT ke-22 ini atas musibah yang menimpa sebagian wilayah Sumut, Aceh dan Sumbar.
Menurutnya, HUT kali ini berlangsung dalam suasana penuh keprihatinan atas musibah itu. Untuk itu, Bupati mengajak seluruh ASN untuk mendoakan seluruh korban agar tabah menghadapi cobaan dari Allah SWT dan proses pemulihan dapat berjalan lancar agar kondisi kembali seperti semula.
Lebih lanjut Bupati mengatakan thema HUT ke-22 'Bersama Meraih Serdang Bedagai Mantab (Maju, Tangguh dan Berkelanjutan) sejalan dengan visi misi Rencana Pembangunan Jangka Menengah Daerah (RPJMD) Kabupaten Serdang Bedagai menuju Indonesia Emas tahun 2045.
Kepada para ASN Bupati menekankan, bukan sekadar profesi, tapi amanah besar dari bangsa dan negara yang harus diemban untuk mengabdi, melayani dan memberikan yang terbaik kepada masyarakat.
"Sejatinya ASN adalah pelayan masyarakat dan bukan minta dilayani. Kalimat ini harus ditanamkan dalam diri setiap ASN. Karena sejatinya keberadaan ASN adalah untuk mempermudah urusan, memberi solusi dan melayani dengan tulus. Bukan menunggu untuk dihormati," ujar Bupati.
Pada kesempatan itu, Bupati juga memaparkan keberhasilan-keberhasilan dalam menapakkan pondasi tata kelola pemerintahan yang akuntabel, profesional dan memenuhi prinsip-prinsip pemerintahan yang baik (good governance).
Hadir dalam upacara Bupati Sergai H Dharma Wijaya, Wakil Bupati H Adlin Umat Yusri Tambunan, Sekda Swanto Nasution, Dandim0204/DS diwakili Pabung Sergai Mayor Inf Ponidi, Forkopimda, para Kepala OPD, ASN dan undangan.










